Honda Supra GTR 150 Vs Honda Sonic, Inilah Fakta Bebek Sporty Paling Laris!

Honda Supra GTR 150 Vs Honda Sonic, Inilah Fakta Bebek Sporty Paling Laris!
Kamis, 15 Februari 2018 11:35
Yulian Lahardi

Honda Supra GTR 150 memang memiliki tampilan lebih sporty ketimbang varian sejenis. Tidak heran kalau motor berkapasitas 150 cc ini masuk dalam satu cluster dengan Honda Sonic 150R yang memang dijadikan bebek balap hyperunderbone oleh PT. Astra Honda Motor (AHM).

Nah, sama-sama mengusung mesin berkapasitas senada, manakah yang paling laris di Indonesia? Berdasarkan data penjualan di bulan Januari 2018 dari Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), menyebutkan fakta sebagai berikut.

Honda Supra GTR & Sonic

Untuk Honda Supra GTR 150 berhasil membukukan penjualan sebanyak 1.780 unit di bulan Januari lalu. Sedangkan, secara mengejutkan Honda Sonic 150R justru berada di atasnya dengan angka penjualan 2.341 unit.

Artinya, motor yang juga dijuluki 'ayam jago' itu berhasil mengalahkan Honda Supra GTR 150. Sekadar catatan saja kalau AHM membenamkan mesin DOHC 4-Valve pada Sonic yang memiliki kubikasi sebesar 149,16 cc. Sonic 150R juga sudah menggunakan teknologi andalan Programmed Fuel Injection (PGM-FI) yang akan meningkatkan efisiensi pembakaran serta menciptakan gas emisi ramah lingkungan.

Honda Supra GTR & Sonic

Mesin Honda Sonic tersebut mampu mengeluarkan tenaga maksimum 16 PS pada 9.000 rpm dengan torsi puncak 13,5 Nm pada 6.500 rpm. Secara harga antara Honda Supra GTR 150 dengan Sonic 150R juga mepet-mepet. Honda Supra GTR 150 dijual Rp 21,3 juta hingga Rp 21,5 juta (On the Road DKI Jakarta dan sekitarnya) berdasarkan tampilannya. Sedangkan untuk Sonic dijual Rp 21,955 juta hingga Rp 22,355 juta.

Anda tertarik yang mana?

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.