Mulai Awal Juli BBM Non Subsidi Naik per Liternya

Mulai Awal Juli BBM Non Subsidi Naik per Liternya
Selasa, 3 Juli 2018 22:35
Angga M

PT Pertamina (Persero) menaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM), khususnya Pertamax Series dan Dex Series yang berlaku di awal Juli 2018 di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) seluruh Indonesia, kenaikan tersebut tidak mempengaruhi harga BBM Premium, Solar dan Pertalite.

Harga untuk daerah Papua, Papua Barat, Maluku, Maluku Utara, Nusa Tenggara Timur dan Gorontalo justru harga Pertamax diturunkan, untuk mendorong penggunaan BBM berkualitas dan disesuaikan dengan daya beli masyarakat, sebagai contoh di Papua dan Maluku harga Pertamax sebesar Rp 9.700/liter.

Dilansir dari website Pertamina, “Harga BBM jenis Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite dan Pertamax Dex merupakan dampak dari harga minyak mentah dunia yang terus naik, dimana harga minyak dunia rata-rata mencapai 75 dolar perbarel, bahan baku BBM adalah minyak mentah, tentunya ketika harga minyak dunia naik akan diikuti dengan kenaikan harga BBM,"ujar Adiatma Sardjito, Vice President Corporate Communication Pertamina.

Baca juga: Daftar Harga Kawasaki Ninja Series Di Bulan Juli 2018 Untuk Wilayah Jakarta & Sekitarnya

Adiatma menambahkan, kenaikkan harga BBM jenis Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite dan Pertamina Dex dilakukan pertamina sebagai badan usaha dengan mengacu pada Permen ESDM No 34 Tahun 2018 tentang perubahan kelima atas Peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Nomor 39 Tahun 2014, tentang perhitungan Harga Jual Eceran BBM.

Maka Pertamina menetapkan Harga Pertamax di pulau Jawa sebelum naik seharga Rp 8.900/liter menjadi Rp 9.500 liter.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.