Yamaha Tidak Gentar Pada Suzuki GSX-R150

Yamaha Tidak Gentar Pada Suzuki GSX-R150
Kamis, 27 April 2017 07:05
Ilham Pratama

Motor sport fairing Suzuki GSX-R150 yang angka penjualannya yang lebih dari 12 ribu unit di tiga bulan pertama kehadirannya terbilang fenomenal. Hal ini terbilang menjadi ancaman bagi sesama produsen motor yang menawarkan motor sejenis seperti Honda CBR150R dan Yamaha R15.

Semakin menarik, Yamaha juga baru saja mengenalkan All New R15 yang bisa saja justru makin tergerus pasarnya oleh keagresifan penetrasi pasar GSX-R150. Namun hal ini disanggah oleh Executive Vice President Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Dyonisius Beti.

Menurutnya, tiap produk memiliki segmen tersendiri sesuai dengan kebutuhan masing-masing. "Kami yakin, tiap produk punya penggemar masing-masing. Karena produk kami menawarkan fitur yang beragam, seperti VVA, slipper clutch dan upside down. Sedangkan kompetitor juga punya fitur unggulan lain," ucapnya.

Keyakinan Dyon sapaannya, makin bertambah karena baik Yamaha dan Suzuki memiliki penggemar fanatik masing-masing yang tak akan beralih merek meski kompetitor memiliki produk sejenis.

"Kami punya konsumen loyal, begitu juga mereka. Sehingga pasar sudah terbentuk meski produk belum ada," tutup Dyon. (otorider.com)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.