Ragam pilihan produk motor ditawarkan oleh PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) ke Tanah Air. Motor bertransmisi otomatis alias matic menjadi salah satu produk yang dipasarkan oleh Suzuki. Memasuki Juni 2023, apa saja pilihan produk yang tersedia serta berapa banderol harga terbarunya?
Pada 2022 lalu, Suzuki melengkapi jajaran produk motor maticnya dengan merilis Avenis 125. Motor ini diklaim diluncurkan guna memenuhi kebutuhan pengendara terhadap skutik stylish, sporty, dan nyaman serta efisien secara bersamaan. Motor tersebut melengkapi dua produk skutik Suzuki lainnya yang telah lebih dulu dipasarkan, yakni Address dan NEX.
Baca Juga: GALERI: Punya Tampang Gahar, Ini Detail Tampilan Keeway V252C
Sementara itu, Suzuki NEX II, NEX Crossover, Address Playful serta FI sama-sama menggendong mesin SOHC, 2-katup, dan berkapasitas 113 cc. Tenaga yang mampu dihasilkan sebesar 9,25 dk. Perbedaan keduanya hanya terletak di segi kapasitas tangki bensin. NEX II dan NEX Crossover mampu menampung bahan bakar sebanyak 3,6 liter, sedangkan Address Playful dan FI berukuran 5,2 liter.
Baca Juga: Update Tabel Klasemen MotoGP 2023 Setelah Seri Assen, Belanda
Berikut OtoRider sajikan harga terbaru jajaran motor matic Suzuki yang bersumber dari laman resminya. Sekadar catatan, banderol ini merupakan on the road Jakarta. Harga tersebut bisa saja berubah sewaktu-waktu tergantung dari kebijakan masing-masing dealer dan daerah tempat tinggal.
1. Address Playful Rp 20.866.500
2. Address FI Standard Rp 19.933.500
3. Address FI Predator Series Rp 20.600.000
4. NEX Crossover Rp 20.600.000
5. NEX II Standard Rp 19.355.000
6. NEX II Elegant Rp 19.411.000
7. NEX II Elegant Premium Rp 20.250.000
8. NEX II Fancy Dynamic Rp 20.500.000
9. Avenis 125 Rp 30.180.000