OTORIDER - Pameran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2023 bakal terselenggara pada 25-29 Oktober di ICE BSD, Tangerang. Pameran sepeda motor terbesar di Indonesia yang sebelumnya digelar sekali di tahun genap, kini juga akan diselenggarakan di tahun ganjil dengan nama IMOS+. Lantas, apa saja yang ditawarkan?
IMOS+ 2023 bakal memiliki area pameran dua kali lebih luas dibandingkan IMOS sebelumnya. Sigit Kumala selaku Ketua Bidang Komersial Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran IMOS+ 2023 mengatakan dengan area pameran yang semakin luas dan peserta yang kian banyak serta beragam, AISI akan mempersiapkan berbagai program untuk para pengunjung.
"IMOS+ akan menghadirkan ragam peserta yang lebih lengkap dari berbagai lini industri sepeda motor, dari produk motor Internal Combustion Engine, motor berbasis listrik, hingga berbagai merek dari industri pendukung. Beberapa merek sepeda motor baru bahkan akan hadir di IMOS tahun ini," ucap Sigit.
"IMOS+ akan mempersiapkan area test ride yang lebih luas dan pastinya lebih aman serta nyaman bagi para pengujung yang ingin mencoba langsung model-model sepeda motor terbaru, sekaligus mendapatkan edukasi langsung dari para pakar. Pameran ini akan menjadi sebuah kesempatan untuk penggemar sepeda motor merayakan cinta mereka terhadap kendaraan roda dua. IMOS+ akan memfasilitasi pertemuan berbagai komunitas sepeda motor," ujar Sigit. (*)