Faito Kenalkan Bearing dengan Retainer Composite Wood, Apa Bagusnya?

Dipublikasikan : Sabtu, 25 November 2023 13:18
Penulis : Thio Pahlevi

PT Faito Racing Development Indonesia memperkenalkan produk bearing dengan retainer berbahan wood laminated phenolic (composite wood) yaitu Faito S720.

Faito Kenalkan Bearing dengan Retainer Composite Wood, Apa Bagusnya?
Bearing Faito S720.
Bearing Faito S720.

OTORIDER - PT Faito Racing Development Indonesia memperkenalkan produk bearing dengan retainer berbahan wood laminated phenolic (composite wood) yaitu Faito S720. Faito sendiri merupakan produsen spare part aftermarket untuk mendukung kebutuhan pengguna motor yang ingin meningkatkan performa. Lantas, apa fungsi dari bearing itu sendiri serta bagaimana keunggulannya?

Bearing atau laher merupakan salah satu komponen penting dalam konstruksi mesin motor. Komponen mekanis ini dirancang guna mengurangi gesekan antara dua bagian yang berputar, seperti poros dan dudukannya. Sehingga, memungkinkan gerak perputaran yang lebih lancar, halus, dan efisien.

Tak hanya di area mesin, bearing juga bisa ditemui di bagian roda. Umumnya, bearing yang dipakai di motor kebanyakan menggunakan tipe radial ball bearing. Bearing tipe ini memiliki bantalan berbentuk bola baja dengan satu alur.

Saat ini, retainer bearing umumnya terbuat dari bahan baja karbon. Bearing dengan retainer baja memerlukan pelumasan ekstra karena gesekan antar besi yang akan menimbulkan potensi keausan cukup tinggi. Sehingga, Faito pun memperkenalkan bearing Faito S720 dengan retainer wood laminated phenolic (composite wood) yang dikenal memiliki daya tahan tinggi.

Gunawan selaku Engineer PT Faito Racing Development Indonesia mengatakan bearing Faito S720 memiliki beberapa keunggulan. Di antaranya adalah tahan terhadap getaran serta temperatur tinggi, self lubrication, dan tahan pada pengaruh korosi, senyawa kimia serta keausan.

"Selain menggunakan retainer berbahan wood laminated phenolic, bearing Faito S720 termasuk dalam kategori internal clearance atau celah bearing C4, hal ini untuk memaksimalkan pelumasan ketika bearing bekerja dalam putaran tinggi. Keunggulan lain adalah sifatnya yang dapat melumasi secara mandiri (self lubrication), sehingga bearing Faito S720 mengurangi terjadinya keausan saat mesin saat baru dihidupkan, di mana oli mesin belum belum disirkulasikan ke semua komponen mesin," kata Gunawan.

Gunawan menambahkan bearing Faito S720 sangat direkomendasikan untuk sepeda motor yang dipakai sehari-hari, maupun turing atau balap. Bearing ini tersedia dalam berbagai kemasan, mulai dari satuan hingga paket, sehingga lebih praktis dan ekonomis. (*)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Terungkap! Ini Alasan Tenaga Yamaha Gear Ultima Hybrid Lebih Kecil dari Gear 125

#2

Dari Belanja hingga Nanjak, Ini Kesan Test Ride Yamaha Gear Ultima Hybrid

#3

April 2025, Segini Harga Terbaru Honda Vario 125 dan Vario 160

#4

Pelanggaran Lalu Lintas Meningkat Tajam, Ini Langkah Nyata yang Perlu Dilakukan

#5

Jelang GP Qatar, Quartararo Tak Ingin Ada Ubahan di Motornya

Terbaru

Sport | 34 menit yang lalu

Honda dan Yamaha Gelar Uji Coba Privat Dua Hari di Valencia

Dua pabrikan Jepang, memanfaatkan konsesi melakukan uji coba pribadi di Sirkuit Ricardo Tormo, dengan pembalap penguji mereka untuk menyempurnakan mesin mereka.

Berita | 4 jam yang lalu

Bulan April 2025, Bensin Mobil Gasoline 92 Dijual Rp 12.900 Per Liter

Berbeda dengan kebanyakan perusahaan minyak swasta yang mengincar pasar kota besar, perusahaan BBM Mobil justru membuka SPBU di wilayah pedesaan atau pinggiran kota.

Berita | 4 jam yang lalu

Royal Enfield Catat Rekor Penjualan Tertinggi Sepanjang Masa

Performa luar biasa ini diklaim didorong oleh permintaan yang konsisten terhadap produk-produk andalan dan beragam, baik di pasar domestik maupun internasional.

Berita | 5 jam yang lalu

CFMoto Bikin Merek Baru CFLite, Motornya Sudah Dijual di Indonesia

Sejak akhir tahun lalu pabrikan motor asal Cina, CFMoto mengeluarkan sub brand baru mereka yakni CFLite. Seperti apa motornya?

Berita | 6 jam yang lalu

Ducati Panigale V4 Lamborghini, Hasil Kolaborasi Dua Pabrikan Eksotik Italia

Dua merek ikonik Italia, berkolaborasi menciptakan kreasi unggulan khas, yang akan menggabungkan beragam nilai-nilainya.

Beranda Trending Motor Listrik