Honda CRF1000L Africa Twin dan CRF250Rally Hadir di Indonesia

Honda CRF1000L Africa Twin dan CRF250Rally Hadir di Indonesia
Jumat, 3 Februari 2017 17:15
Ilham Pratama

Penggemar motor Honda, khususnya motor adventure boleh bernafas lega. Pasalnya hari ini (3/2) PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan duet motor penjelajah mereka CRF1000L Africa Twin dan CRF250Rally.

Honda CRF1000L Africa Twin dan Honda CRF25RALLY, yang memiliki DNA Rally Dakar.  Sebagai model CRF terbaru yang telah terbukti ketangguhannya untuk medan off-road dan performa adventure turing, kedua model ini nyaman dikendarai saat di jalan tanah, turing jarak jauh,berkendara di jalan berliku dan lincah dikendarai di jalan perkotaan.

Pada model Africa Twin sebagai model motor adventure yang melegenda. Motor ini dilengkapi dengan mesin bertenaga parallel twin-cylinder yang ringan.   AHM menghadirkan 2 tipe yakni ABS dan DCT.  Keduanya dilengkapi dengan switchable rear ABS dan pilihan mode Honda Selectable Torque Control (HSTC). Khusus untuk tipe DCT dilengkapi fitur unik Honda Dual Clutch Transmission (fitur baru untuk fungsi off road). Harga jualnya Rp 464 juta di tipe ABS dan Rp 499 juta di model DCT.

Sedangkan CRF250Rally sebagai replika dari CRF450 Rally yang mengikuti uji ketangguhan di Rally Dakar. Model dengan mesin 250 cc satu silinder ini juga memberikan kenyamanan saat perjalanan dan praktis dikendarai di perkotaan.  Model ini menampilkan semangat rally di setiap perjalanan. Harganya Rp 62,9 juta. Semua harga tersebut berstatus on the road Jakarta.

President Director AHM Toshiyuki Inuma mengungkapkan CRF dengan DNA Rally Dakar menghadirkan model yang tepat untuk melintasi perjalanan di berbagai medan.

"CRF series sebagai motor untuk kompetisi off-road telah menunjukkan performa terbaik dan menjadi juara MXGP 2016. Dan di Rally Dakar sebelumnya, Africa Twin telah menghadirkan pencapaian legendarisnya dan membuktikan potensi besar dari CRF450 RALLY. Africa Twin dan CRF250RALLY mewarisi kedua DNA tersebut dan memberikan pengalaman berkendara dengan performa terbaik, nyaman, ringan dan lincah saat berpetualang."

Executive Vice President Director AHM Johannes Loman menambahkan. "Penjualan CRF1000L Africa Twin didukng 10 Honda Big Wing yang menghadirkan model big bike akan menjadi partner terbaik di setiap perjalanan dan untuk model CRF250Rally akan didampingi oleh 145 Wing Dealer," tutupnya.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.