Honda Jawa Barat Gelar Safety Riding Bareng Komunitas Motor

Honda Jawa Barat Gelar Safety Riding Bareng Komunitas Motor
Selasa, 23 Agustus 2016 10:35
Ilham Pratama

Pentingnya kesadaran safety riding coba diterapkan PT Daya Adicipta Motora (DAM) distributor utama sepeda motor dan suku cadang Honda di Jawa Barat dengan menggelar pelatihan safety riding untuk komunitas motor Honda.

Kegiatan di Banjar Sport Center - Langensari Kota Banjar pada pekan lalu dan diikuti 40 bikers pengguna sepeda motor Honda yang tergabung di Asosiasi Honda Banjar Patroman (AHBP).

Sejak Januari sampai Agustus 2016, tercatat sebanyak 13 Paguyuban dari total 19 Paguyuban atau Ikatan yang berada dibawah naungan Ikatan Motor Honda Jawa Barat (IMHJB) diberikan pelatihan safety riding oleh DAM.  

Menurut Lerri Gunawan, General Manager Sales, Marketing & Logistic DAM, “Kami terus mengkampanyekan keselamatan berkendara yang aman dan nyaman berupa pelatihan safety riding kepada warga Jawa Barat. Pelatihan diberikan tidak hanya kepada komunitas, melainkan juga untuk pelajar dan perusahaan-perusahaan.”

Pelatihan Safety Riding untuk Pelajar bertujuan untuk memberikan informasi dan pengetahuan berlalu-lintas yang baik dan aman, dengan menitikberatkan pada pengetahuan peraturan lalu-lintas berserta rambu-rambu berlalu-lintas. Sedangkan bagi Komunitas atau Karyawan Perusahaan bertujuan memberikan pengetahuan (teori & praktek) teknik mengendalikan sepeda motor dan menjalankan atau mematuhi undang-undang lalu-lintas beserta menjalankan etika yang baik dan aman.

 “Sejak Januari 2016 hingga Juli 2016 DAM telah mengkampanyekan edukasi Safety Riding ke 69 lokasi di Jawa Barat yang melibatkan 16.578 orang. Dalam pelatihan Safety Riding, DAM menyiapkan all type sepeda motor Honda yang dapat digunakan sebagai sarana praktik safety riding,” ujar Lerri.

Sementara itu, Asep Wawan Hernawan, Instruktur Safety Riding DAM menjelaskan, “Untuk pelatihan yang diberikan ke Sekolah berupa demo dan teori mulai dari teknik pengereman, berbelok, dan keseimbangan. Sedangkan bagi Komunitas dan Perusahaan dapat mempraktekkan langsung cara pengereman, berbelok dan keseimbangan.” (otorider.com)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.