Penuh Nuansa Indonesia, Tim Gresini Moto2 Luncurkan Motor Terbarunya

Penuh Nuansa Indonesia, Tim Gresini Moto2 Luncurkan Motor Terbarunya
Minggu, 16 Februari 2020 15:00
Thio Pahlevi

Tim Federal Oil Gresini yang berlaga di ajang balap Moto2 resmi mengenalkan motor terbarunya. Logo besar Federal Oil juga masih terpampang jelas di motor tersebut sebagai sponsor utama.

Tim ini sendiri akan diperkuat oleh kedua pembalapnya, yakni Edgar Pons dan Nicolo Bulega. Pembalap asal Spanyol dan Italia tersebut mengaku senang dengan perubahan pada motor yang akan digunakannya tersebut.

   Baca Juga: Oli Sudah Dibuka Tapi Tidak Digunakan, Bisa Bertahan Berapa Lama?

"Mesin Triumph membuat motor ini jauh lebih menyenangkan dibandingkan dengan yang dulu, tetapi saya perlu menyesuaikan gaya berkendara saya," kata Pons seperti dilansir dari laman resmi Gresini Racing.

Lebih lanjut, Pons menargetkan bisa bertarung ke jajaran sepuluh besar dan terus berjuang untuk masuk ke lima besar pada musim balap 2020 ini. "Tentunya balapan pertama akan sangat penting untuk merasa nyaman di kejuaraan ini," katanya.

Tim Federal Oil Gresini Moto2

 

Sementara itu, rekan setimnya yakni Nicolo Bulega mengaku optimis menjalani musim balap 2020. Ia juga menilai bahwa motor barunya masih harus terus dikembangkan agar bisa membuatnya lebih percaya diri menjalani balapan.

"Ada banyak kepercayaan diri dan saya percaya jalan kami ini sangat positif. Ada suasana santai dan profesionalisme yang luar biasa di tim dan saya yakin inilah yang saya butuhkan," ujar Bulega.

   Baca Juga: Kepincut Keindahan, Tes Pramusim MotoGP Diadakan di Indonesia

Fausto Gresini selaku manajer tim pun mengaku optimis dengan kehadiran kedua pembalapnya tersebut. Terlebih lagi, ia ingin menunjukkan pada semua sponsor bahwa mereka bisa menampilkan yang terbaik.

"Dengan Bulega dan Pons, saya yakin kami memiliki susunan pemain yang kuat dan kompetitif. Saya ingin mengakhiri dengan berterima kasih kepada semua sponsor kami. Kami ingin membayar mereka dengan penampilan musim tingkat tinggi," ungkap Fausto.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.