Rayakan Hari Jadi Ke-100 Tahun, Moto Guzzi Ungkap Arti Logo Ikoniknya

Rayakan Hari Jadi Ke-100 Tahun, Moto Guzzi Ungkap Arti Logo Ikoniknya
Minggu, 21 Maret 2021 15:00
Thio Pahlevi

Merek motor asal Italia, Moto Guzzi rayakan hari jadinya yang ke-100 tahun pada Maret 2021. Serangkaian acara pun digelar pada Moto Guzzi World Days di Mandello Del Lario, Italia guna memperingati momen tersebut. Hadir sejak 1921 silam, Moto Guzzi dikenal dengan 'Eagle Brand' yang legendaris.

   Baca Juga: Kalah Cepat, All New CBR150R Lebih Boros dari GSX-R150?

Nah, memasuki usianya yang ke-100 tahun, sudah tahukah Anda arti dari logo elang yang menjadi ciri khas Moto Guzzi? Logo elang, yang merupakan lambang khas dari Moto Guzzi, telah membantu menciptakan sebuah brand legendaris yang diklaim selalu terkait erat dengan sejarah Italia.

Moto Guzzi

Logo elang yang membentangkan sayapnya terinspirasi dari masa dinas militer para pendiri, Carlo Guzzi dan Giorgio Parodi, yang tersemat di lengan seragam Angkatan Udara Royal Italia saat Perang Dunia Pertama. Ketika perang terjadi, kedua sahabat ini bersama dengan pilot Giovanni Ravelli memutuskan untuk berfokus membuat pabrik sepeda motor setelah konflik berakhir.

Namun, Ravelli telah gugur pada peristiwa di tahun 1919 saat melakukan percobaan terbang dan akhirnya tidak dapat mewujudkan impiannya. Oleh sebab itu, Guzzi dan Parodi memutuskan untuk mengenangnya dengan menggunakan simbol dari divisi udara. Elang telah menjadi simbol dari Moto Guzzi sejak hari tersebut, dan dengan cepat menjadi merek dagang ternama di dunia.

Moto Guzzi

Roberto Colaninno selaku Piaggio Group Chairman and CEO mengatakan seratus tahun perayaan Moto Guzzi merupakan momen yang membanggakan bagi Piaggio Group. Kemampuan berinovasi, keberanian melangkah maju, semangat kompetitif, kecintaan terhadap produk, serta perhatian detail terhadap kualitas produksi merupakan keterampilan selama bertahun-tahun yang dikombinasikan Moto Guzzi dengan hubungan uniknya pada komunitas lokal.

   Baca Juga: Teknik Pengereman yang Aman Ketika Berkendara di Saat Hujan

"Sejak tahun 1921, setiap Moto Guzzi yang telah diluncurkan di dunia diproduksi oleh pabrik di Mandello, tempat di mana perusahaan ini didirikan seratus tahun lalu. Semua ini akan terus berlanjut hingga sejarah di abad berikutnya. Moto Guzzi merupakan contoh sempurna dari keseluruhan kualitas unggul produk Italia. Hal ini telah tercatat dalam sejarah negara kami tanpa pernah kehilangan semangat muda untuk terus menginspirasi di antara ribuan pengendara Moto Guzzi yang memiliki antusiasme tinggi di seluruh dunia," ujar Colaninno dalam keterangan tertulis.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.