Rossi Akan Pakai Fairing Baru di MotoGP Austria

Rossi Akan Pakai Fairing Baru di MotoGP Austria
Minggu, 13 Agustus 2017 12:20
Ilham Pratama

Di sesi latihan resmi MotoGP Brno di Republik Ceko Senin (7/8) lalu, tim Movistar Yamaha tampil mengejutkan dengan penggunaan fairing yang desainnya radikal. Dan rencananya, di MotoGP Austria hari ini (13/8), YZR-M1 yang digeber Valentino Rossi dan Maverick Vinales akan memakai fairing anyar tersebut.

Awalnya Rossi mengaku jika trek Red Bull Ring ini kurang cocok dengan fairing tersebut. Namun karena ada masalah wheelie yang ditemukannya di fairing biasa, maka rider bernomor 46 ini mencoba fairing barunya.

"Saya suka desain cowling baru yang dites di Brno. Awalnya kami berpikir jika desain itu bukanlah yang terbaik untuk trek ini. Tapi kami punya banyak masalah soal wheelie. Jadi kami memutuskan untuk menguji dan hasilnya sangat membantu dan saya pikir kami akan menggunakannya," urai Rossi.

Ditengarai akan top speed dan konsumsi bahan bakar saat balap, Rossi berharap hal tersebut bukan menjadi masalah besar. Bahkan Rossi mengaku jika hasil kualifikasi yang buruk (ke-7) disebabkan pemilihan ban yang salah.

"Kemarin saya mencoba beberapa pilihan ban, saya pikir akan berpotensi untuk masuk ke-5 besar, tapi sayangnya itu tidak terjadi. Ban ini memberi grip sedikit dan terlalu banyak spin. Sangat sulit untuk mengembangkan kecepatan," keluh Rossi.

Hasil Kualifikasi MotoGP Austria 2017

1. Marc Marquez ESP Repsol Honda (RC213V)
2. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP17)
3. Jorge Lorenzo ESP Ducati Team (Desmosedici GP17)
4. Maverick Viñales ESP Movistar Yamaha (YZR-M1)
5. Danilo Petrucci ITA Octo Pramac (Desmosedici GP17)
6. Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1)
7. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha (YZR-M1)
8. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda (RC213V)
9. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V)
10. Andrea Iannone ITA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
11. Karel Abraham CZE Pull&Bear Aspar (Desmosedici GP15)
12. Loris Baz FRA Reale Avintia (Desmosedici GP15)
13. Jonas Folger GER Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1)
14. Hector Barbera ESP Reale Avintia (Desmosedici GP16)
15. Scott Redding GBR Octo Pramac (Desmosedici GP16)
16. Pol Espargaro ESP Red Bull KTM Factory (RC16)
17. Alvaro Bautista ESP Pull&Bear Aspar (Desmosedici GP16)
18. Mika Kallio FIN Red Bull KTM Factory (RC16)
19. Jack Miller AUS EG 0,0 Marc VDS (RC213V)
20. Aleix Espargaro ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
21. Alex Rins ESP Suzuki Ecstar (GSX-RR)
22. Bradley Smith GBR Red Bull KTM Factory (RC16)
23. Sam Lowes GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
24. Tito Rabat ESP EG 0,0 Marc VDS (RC213V)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.