Rossi Hanya Sanggup Finish Ke-10 di MotoGP Jerez, Kenapa?

Rossi Hanya Sanggup Finish Ke-10 di MotoGP Jerez, Kenapa?
Senin, 8 Mei 2017 11:05
Ilham Pratama

MotoGP Spanyol yang berlangsung di sirkuit Jerez, Spanyol akhir pekan lalu (7/5) menjadi pukulan telak bagi tim Movistar Yamaha, khususnya rider legendaris, Valentino Rossi yang hanya sanggup finish ke-10.

Hal ini menjadikannya rider bermotor Yamaha YZR-M1 terpelan, karena kalah dari Maverick Vinales, Johann Zarco dan Jonas Folger. Bahkan, Rossi sukses diasapi rider tim Aprilia Racing, Aleix Espargaro. Ini berkebalikan dari hasil tahun lalu, di mana Rossi tampil sebagai juara. Ada apa?

"Ini akhir pekan yang sangat, sangat berat. Balapannya sangat sulit," ucap Rossi dikutip dari Crash.

Menurutnya, masalah sudah hadir sejak sesi latihan bebas. Di mana ban selalu spin saat berakselerasi. "Kami berjuang sangat keras karena ban selalu spin saat berakselerasi. Itu adalah masalah utamanya," jelas Rossi.

Untuk menyiasati spin, dirinya mencoba mengombinasikan kompon ban hard di depan dan medium di belakang. Sayangnya, hal ini malah semakin buruk karena sejak 7 lap terakhir, dirinya merasakan getaran yang besar dan melambat hingga tiga lap. "Untungnya saya masih beruntung bisa sampai (di garis finish)," pungkasnya. (otorider.com)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.