Siap untuk MotoGP dan WSBK, Seperti Apa Spesifikasi Aspal Sirkuit Mandalika?

Siap untuk MotoGP dan WSBK, Seperti Apa Spesifikasi Aspal Sirkuit Mandalika?
Sabtu, 4 September 2021 10:00
Brian

Indonesia telah direncanakan menjadi tuan rumah kejuaraan balap motor internasional yakni MotoGP dan World Superbike. Seperti banyak diketahui, gelaran balap bergensi di dunia itu akan berlangsung di Sirkuit Mandalika. Dengan demikian, kira-kira seperti apa spesifikasi aspal dari sirkuit baru tersebut?

Dwianto Eko Winaryo selaku Direktur Konstruksi dan Pengembangan dari Mandalika Grand Prix Association (MGPA) mengatakan lapisan permukaan sirkuit menggunakan aspal terbaik. Sebelum mengerjakan pengaspalan, pihaknya pun mencoba mencari tahu dan riset terlebih dahulu. Hingga akhirnya menggunakan aspal dengan tipe Stone Mastic Asphalt.

Sirkuit Mandalika Dijebol Pemotor

"Kami mencoba mencari tahu pembalap itu kepinginnya seperti apa? Kami dapat input bahwa dengan tipe aspal Stone Mastic Asphalt memberikan makro tekstur yang lebih baik buat pembalap," ujar Dwi dalam konferensi virtual pada Rabu (1/9) kemarin.

   Baca Juga: Maverick Vinales Bandingkan Motor Aprilia dengan Yamaha, Lebih Baik?

Dwi mengatakan aspal jenis tersebut memberikan cengkraman yang baik pada ban motor balap. Sementara itu dalam saat yang sama juga dapat memberikan resistensi yang baik saat melakukan pengereman. "Seakan-akan pada saat akselerasi itu mendapat gripnya dan saat deselerasi mereka juga bisa mengontrol motornya dengan baik," ungkap Dwi.

Pembangunan Sirkuit Mandalika

Dwi mengaku meski sudah mendapatkan informasi tersebut, pengerjaannya pun tidak mudah karena harus dicoba di laboratorium. "Bahkan batu yang akan kami gunakan karena tidak ada tes nya di sini yaitu polished stone value, batu itu dikirim ke Irlandia untuk dilakukan tes di sana setiap dua minggu," pungkasnya.

   Baca Juga: MGPA Targetkan Pembangunan Sirkuit Mandalika Selesai Akhir September

Dengan demikian, menurut Dwi saat ini Sirkuit Mandalika memiliki karakteristik tingkat tinggi. Dwi mengklaim, aspal tersebut sudah dipakai di beberapa sirkuit terbaru. Secara performance grade, Dwi mengatakan Sirkuit Mandalika berada di angka 82 sementara sebelumnya yang paling tinggi hanya 76.

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.