Skuter Listrik Gesits Gandeng Produsen Suku Cadang di Indonesia

Skuter Listrik Gesits Gandeng Produsen Suku Cadang di Indonesia
Sabtu, 8 April 2017 15:10
Angga M

Dihadiri 30 perusahan produsen suku cadang, skuter listrik Gesits tampaknya bersiap untuk masuk perencaaan manufaktur. Pertemuan ii membahas kesempatan kerjasama dalam memproduksi komponen skuteer listrik Gesits bertempat di 2 Wheels Brand Centre Garansindo Group, Kemang, Jakarta Selatan (5-6/4).

Disebutkan, kerjasama yang terbuka adalah pembuatan beberapa komponen untuk skuter listrik Gesits tersebut. Di antaranya adalah lampu, kursi, electric wiring, ban serta komponen untuk sisi keamanan motor.

“Kehadiran para produsen di kegiatan ini menunjukkan bahwa antusiasme terhadap perkembangan skuter listrik Gesits sangat tinggi. Perusahaan yang datang memiliki mimpi, misi dan visi yang sama dengan kami yaitu untuk memiliki skuter listrik nasional, mendukung kemandirian ekonomi bangsa dan pengembangan tekhnologi alternatif.” ujar Harun Sjech, Chief Sales Officer Garansindo Group.

Prototype Gesits diperkenalkan pada Mei 2016. Garansindo yang bekerja sama dengan ITS (Institut Teknologi Sepuluh November) dalam pengembangannya juga sudah membuat nota kesepahaman (MoU) dengan beberapa perusahan nasional termasuk PLN dan Telkom. Uji coba pada bulan November 2016 lalu, Gesits menempuh jarak 1.200 kilometer dari Jakarta ke Denpasar, Bali. Tujuannya, melakukan uji coba beberapa aspek seperti kapabilitas, performa dan efesiensi.

Motornya sendiri ditanamkan mesin tenaga listrik 5KW dan 3KW dengan jarak tempuh 80-100 kilometer, dan kecepatan tertinggi 100 km/jam. Performa ini diklaim setara dengan motor matik 125cc. Sedangkan pengisian baterai butuh waktu 1,5-3 jam. Selain itu, sistem penggantian baterai juga disiapkan melalui kemitraan dengan PLN, kemungkinan bisa tersedia baterai yang terisi penuh di SPBU atau minimarket. (otorider.com)

Gesits

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.