Spesifikasi Vespa Primavera dan GTS 300 75th Anniversary Edition

Spesifikasi Vespa Primavera dan GTS 300 75th Anniversary Edition
Selasa, 29 Juni 2021 10:10
Brian

Vespa 75th Anniversary Edition baru saja diluncurkan oleh PT Piaggio Indonesia. Skuter khas Italia itu meluncurkan dua model untuk merayakan hari jadinya yang ke 75 tahun. Di antaranya adalah Vespa Primavera yang dibanderol Rp 64 juta dan GTS 300 yang dibanderol Rp 175 juta.

Kedua Vespa baik Primavera maupun GTS 300 75th Anniversary Edition sebenarnya diambil dari basis masing-masing motor tersebut. Secara spesifikasi keduanya tidak mendapatkan ubahan yang berarti. Ubahan hanya dari segi tampilannya saja yang disesuaikan dengan perjalanan Vespa selama 75 tahun.

   Baca Juga: Vespa 75th Anniversary Edition Meluncur di Indonesia, Apa Spesialnya?

Artinya pada Vespa Primavera 75th Anniversary Edition masih menggunakan mesin yang sama dengan Primavera biasa. Yakni mesin 154,8 cc, satu silinder, 4-tak, 3-atup, i-get, berpendingin udara. Hasilnya mesin tersebut mampu mengeluarkan tenaga 11,6 dk di 7.500 rpm dan torsi 12 Nm di 5.000 rpm.

Vespa 75th Anniversary Edition

Perbedaan spesifikasi lebih lanjut pada Vespa Primavera 75th Anniversary Edition lebih pada penambahan fiturnya. Skuter ini mendapatkan panel instrumen LCD penuh warna alias TFT 4,3 inci. Panel instrumen ini melengkapi beberapa informasi, termasuk konektivitas Vespa Mia.

   Baca Juga: Keunggulan Vespa Primavera dan GTS 300 75th Anniversary Edition

Kemudian pada Vespa GTS 300 75th Anniversary Edition juga masih menggunakan dapur pacu yang sama seperti versi produksi masal. Artinya skuter edisi spesial ini dibekali mesin High Performance Engine (HPE) 278,3 cc, satu silinder, 4-tak, 4-katup, berpendingin cairan. Mesin ini mampu mengeluarkan tenaga maksimal sebesar 23,4 dk di 8.250 rpm dan torsi 26 Nm di 5.250 rpm.

Berikut detail Spesifikasi Vespa Primavera 75th Anniversary Edition

P X L: 1.863 x 695 mm
Jarak Sumbu Roda: 1.334 mm
Tinggi tempat duduk: 790 mm
Kapasitas Tangki Bensin: 7 Liter

Mesin: i-get, 4-Tak, 3-katup, satu silinder
Kapasitas: 154,8 cc
Daya Maksimum: 11,6 dk/ 7.500 rpm
Torsi Maksimum: 12 Nm/ 5.000 rpm
Sistem Bahan Bakar: Injeksi
Transmisi: Otomatis CVT (Continuous Variable Transmission)

Suspensi Depan: Suspensi tunggal dengan pegas dan peredam kejut hidrolik tunggal
Suspensi Belakang: Peredam kejut hidrolik tunggal dengan 4 tingkat setelan preload
Ban Depan: 110/70-12 (Tubeless)
Ban Belakang: 120/70-12 (Tubeless)
Rem Depan: Cakram 220 mm
Rem Belakang: Tromol 140 mm
Sistem Rem: ABS (Depan)

Detail Spesifikasi GTS 300 75th Anniversary Edition

P x L  :  1.950 x  755 mm
Wheelbase :  1.375 mm
Tinggi Jok :  790 mm
Kapasitas Tangki : 8,5  liter

Mesin : HPE (High Performance Engine), silinder tunggal 4 katup, 4 langkah.
Kapasitas :  278,3 cc
Tenaga Maksimal : 23 dk /  8.250 rpm
Torsi Maksimal :  26 Nm /  5.250 rpm
Sistem Bahan Bakar : Injection
Transmisi : CVT otomatis

Rem Depan : Cakram 220 mm ABS dengan ASR (Anti Slip Regulation)
Rem Belakang : Cakram 220 mm ABS dengan ASR
Ban Depan : Tubeless 120/70 - 12
Ban Belakang :  Tubeless 130/70 - 12
Suspensi Depan : Lengan tunggal dengan pegas helikal dan peredam kejut hidrolik tunggal
Suspensi Belakang : Peredam kejut hidrolik ganda dengan 4 tingkat setelan kekerasan

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.