Triumph Luncurkan Motor Cafe Racer Kencang, Speed Triple 1200RR 2022

Triumph Luncurkan Motor Cafe Racer Kencang, Speed Triple 1200RR 2022
Jumat, 17 September 2021 13:00
Thio Pahlevi

Triumph resmi meluncurkan produk barunya bergaya Cafe Racer, yakni Speed Triple 1200RR 2022. Motor ini hadir mengusung tampilan perpaduan modern dan klasik. Nah, kira-kira apa saja yang ditawarkan dari Triumph Speed Triple 1200RR 2022?

   Baca Juga: Dirilis Terbatas, Zero Luncurkan Paket 'Quickstrike' Motor Listrik SR/F

Secara desain, Triumph Speed Triple 1200RR 2022 hadir dengan gaya cafe racer yang menggunakan setengah fairing. Di bagian depan tersemat lampu LED bundar yang kian menguatkan tampilan klasiknya. Gaya sebuah cafe racer pun makin kental dengan penggunaan penutup jok belakang berbentuk buntut tawon.

Triumph Speed Triple 1200RR 2022

Triumph Speed Triple 1200RR 2022, dikutip dari Paultan, memakai suspensi depan upside down 43 mm Ohlins S-EC 2.0 OBTi yang dapat dikontrol secara elektronik. Sementara suspensi belakangnya menggunakan monoshock Ohlins RSU. Sektor pengeremannya sendiri mengandalkan kaliper monobloc Brembo Stylema dengan cakram 320 mm di depan serta cakram tunggal 220 mm dijepit kaliper Brembo 2-piston.

Sejumlah fitur pun tersemat pada Triumph Speed Triple 1200RR 2022. Di antaranya seperti Cornering ABS, kontrol traksi, dan lima mode berkendara yang terdiri dari Road, Rain, Sport, Custom serta Track. Selain itu, tersedia sistem keyless, lampu DRL, dan lampu sein self-cancelling LED.

Triumph Speed Triple 1200RR 2022

Beralih ke area dapur pacunya, Triumph Speed Triple 1200RR 2022 dibekali mesin 1.160 cc inline-triple Hinckley. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 177,6 dk pada 10.750 rpm dan torsi 125 Nm pada 9.000 rpm. Mesin tersebut turut dipadu dengan transmisi 6-percepatan, fitur assist & slipper clutch serta quick shifter.

   Baca Juga: Beda Rp 300 Jutaan, Lebih Pilih Aprilia RS 660 atau Kawasaki Ninja ZX-6R?

Secara dimensi, Triumph Speed Triple 1200RR 2022 memiliki tinggi jok 830 mm, bobot 199 kg, dan tangki bensin 15,5 liter. Motor ini tersedia dalam dua pilihan warna, yakni Red Hopper/Storm Grey dan Crystal White/Storm Grey.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Video

Tetap Terhubung Bersama Kami
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
[email protected] (Redaksi)
[email protected] (Marketing)
OTORIDER.com Member of : Logo Bintang Langit Multimedia
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.