Yamaha QBix Sempat Mengejutkan Masyarakat Indonesia, Inilah Profil Lengkapnya
Yamaha QBix sempat mengejutkan masyarakat Indonesia. Inilah profil lengkapnya.
Masyarakat Indonesia sempat dikejutkan oleh kehadiran Yamaha QBix yang awalnya disangka telah tiba di Tanah Air. Padahal skuter tersebut baru diluncurkan di gelaran The 39th Bangkok International Motor Show 2018 yang tengah berlangsung (28 Maret - 8 April 2018).
Keterkejutan masyarakat Indonesia ini bisa terlihat dari 'mesin pembaca' redaksi yang bisa melihat jumlah pembaca yang masuk ke Otorider.com. Nah, bagi masyarakat yang masih penasaran dengan Yamaha QBix, silakan simak profil lengkapnya ini.
Sejatinya motor berdesain masa depan ini pertama kali diperkenalkan pada gelaran Bangkok Internasional Motor Show yang diselenggarakan di Bangkok, Thailand, tahun lalu. QBix memiliki tampilan headlamp berbentuk persegi panjang yang dipasang secara vertikal. Model ini benar-benar tidak biasa tapi justru menarik perhatian banyak orang.
Yamaha QBix juga disertai dengan fitur canggih di dalamnya seperti speedometer full digital dengan layar LCD. Nah, speedometer itu bisa memberikan informasi kecepatan, kondisi bahan bakar serta disediakan pengisian baterai smartphone. Yamaha QBix juga sudah mengadopsi fitur Answer Back System (ABS) dan Smart Key System.
Yamaha QBix menggunakan headlamp full LED Headlight serta bagian belakang full LED Taillight yang mengikuti desain bodi motor. Tampilan mengotak itulah yang menyebabkan skuter ini benar-benar memiliki magnet transaksi.
Untuk ukuran dimensi Yamaha QBix mempunyai panjang 1.860 mm, lebar 710 mm untuk tipe standar, sedangkan untuk tipe S dan ABS memiliki lebar 740 mm, dan untuk tinggi keseluruhan berukuran 1.115 mm. Sementara tinggi joknya sendiri 775 mm dan jarak terendah ke permukaan tanah mencapai 135 mm.
Mesin QBix berkapasitas 125 cc, 4 tak, 2 katup, SOHC, FI dan satu silinder yang mampu menghasilkan tenaga maksimum 9,5 dk pada 8.000 rpm serta torsi puncak 9,6 Nm di 5.500 rpm. Yamaha QBix untuk sektor pengapian menggunakan teknologi TCI yang berguna menyuplai pengapian secara maksimal ke dalam bagian mesin, dengan kapasitas bahan bakar 4,2 liter
Untuk bagian kaki-kaki Yamaha Qbix menggunakan pelek berukuran 12 inci yang dibalut dengan ban depan berukuran 100/90 dan belakang 130/70 untuk tipe standar. Sedangkan untuk tipe S dan ABS berukuran 110/90-12 pada bagian depan dan 140/70-12 pada bagian belakang.
Bila sudah disetarakan dengan rupiah, Yamaha QBix 2018 dibanderol Rp 23,6 juta untuk tipe Standar, dan Rp 24,7 juta untuk tipe S serta Rp 26,5 juta untuk tipe ABS.
Spesifkasi Yamaha QBix
Mesin
Tipe :Mesin 4 langkah silinder tunggal SOHC 2 katup
Kapasitas : 125 cc
Diameter X Langkah : 52.4 x 57.9 mm
Rasio Kompresi : 9.5:1
Pengapian : TCI
Sistem Bahan Bakar : Fuel Injeksi
Sistem starter : Elektrik, engkol
Transmsi : Otomatis
Dimensi
Panjang : 1.860 mm
Lebar : 710 mm (standard), 740 mm (S & ABS)
Tinggi Keseluruhan : 1.115 mm
Tinggi Tempat Duduk : 775 mm
Jarak Terendah ke Tanah : 135 mm
Jarak Sumbu Roda : 1.280 mm
Kapasitas tangki : 4.2 L
Rangka
Rangka : Underbone
Suspensi depan : Teleskopik
Suspensi belakang : Lengan Ayun dengan Peredam Kejut Tunggal
Ban Depan : 100/90 (standard), 110/90 (S&ABS)
Ban Belakang : 130/70 (standard), 140/70-12 (S&ABS)
Rem Depan : Cakram, ABS
Rem Belakang : Tromol
Fitur
Panel full digital LCD
Smart Key System
ABS
Mobile charger
Answer Back System