Setelah sebelumnya menjadi ekslusif dealer Mini di Indonesia, PT. Maxindo Moto Nusantara ditunjuk oleh BMW Motorrad East Asia. Dengan demikian Maxindo Moto menjadi satu-satunya importir dan distributor resmi BMW Motorrad untuk pasar Tanah Air.
“Kami sangat senang bisa bermitra dengan Maxindo Moto pada kesempatan kali ini. Dengan jaringan dan pengalaman dibidang otomotif, kami yakin mereka mampu pengalaman BMW Motorrad kepada konsumen kami disini.” ungkap Richard Park selaku AfterSales & Dealer Development Manager, Regional BMW Motorrad Asia.
“Pada kesempatan kali ini kami juga berterima kasih kepada importir sebelumnya atas kontribusi mereka dalam beberapa tahun terakhir. Sekaligus telah meletakan dasar bagi BMW Motorrad di Indonesia.” lanjutnya.
Dengan ditunjuknya Maxindo Moto sebagai tonggak baru penjualan BMW Motorrad di Indonesia. Sang Chairman Maxindo Moto, Joe Surya merasa yakin mampu memberikan layanan premium bagi pelanggannya.
“Sebagai importir resmi BMW Motorrad yang baru dan distributor tunggal untuk Indonesia, kami berusaha membawa merk ini ini sukses dan memberikan pengalaman terbaik kepada pelanggan kami.”
Sementara Joe Frans selaku CEO Maxindo Moto mengatakan memiliki beberapa rencana prospek ke depan bagi BMW Motorrad. Salah satunya ikut serta dalam pameran otomotif internasional. “Dengan bangga kami persembahkan debut perdana kami sebagai importir resmi dan distributor tunggal BMW Motorrad di Indonesia pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show dan Indonesia International Motor Show 2015.” (otorider.com)