Di telinga komunitas freestyle di Indonesia, mungkin nama Rok Bagoros tidak asing terdengar. Stunt rider papan atas dunia asal Slovenia itu telah hadir dan beraksi satu kali di Jakarta di hajatan Otobursa Tumplek Blek 2015.
Kini Bagoros datang lagi dan siap menghentak pengunjung Indonesia Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 di JIExpo Kemayoran, pada tiga hari terakhir penyelenggaraan (28 – 30/8). Tentu saja bersama sepeda motor KTM andalannya.
Kembali ke Indonesia, Bagoros dikabarkan sudah menyiapkan trik baru untuk penampilan di IIMS 2015. Ia tak sebut trik macam apa karena ingin bikin kejutan buat penggemarnya di Indonesia. Yang jelas, salah satu permainan Bagoros yang fenomenal adalah menyalakan jalur api di lintasan dengan 'ekor' besi di buritan motornya dan kemudian beratraksi melalui kobaran api tersebut. Pastilah, tak hanya itu kelebihan yang akan diperlihatkannya.
Ada kemungkinan Bagoros akan berkolaborasi dengan para drifter dari ajang Drift War III dengan menciptakan skenario cerita dan aksi tersendiri. Namun, hal itu belum dipastikan bisa terwujud atau tidak.
Tampil tiga hari berturut-turut, pengunjung IIMS 2015 tak perlu tiket tambahan untuk menyaksikan aksi Bagoros. (otorider.com)