Honda Racing Championship yang memasuki seri final tak cuma jadi pembuktian adu cepat para pembalap Honda. Tapi event ini juga dijadikan sarana edukasi bagi siswa SMK untuk mengenal lebih dalam dunia balap motor. Lebih dari itu, PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) yang jadi penyelenggara event megah ini juga mengajarkan keselamatan berkendara bagi generasi ini.
Sebanyak 100 siswa SMKN 2 Tangerang Selatan yang merupakan sekolah WMS, sengaja diundang ke arena OMR Honda (28-29/11) untuk menyaksikan langsung kelincahan pembalap Honda di lintasan balap. Para siswa ini juga diberikan edukasi seputar safety riding, product knowledge, coaching Gymkhana. Setelah itu, digelar acara kompetisi gymkahana dengan hadiah jutaan rupiah.
Dari 30 siswa yang ikut kompetisi gymkhana, juri memutuskan 3 pemenang yang berhasil dapatkan nilai terbaik diantara peserta lainnya. Ketiga pemenang tersebut ialah Ilham Maulana sebagai juara 1, Segara Taqwa juara 2, dan juara ketiga Dimas Anggoro.