R.Win Development berada di jalan Jambu Raya nomor 17 Jajar, Laweyan, Solo, bukanlah workshop atau bengkel motor biasa. Namun lebih dikenal sebagai bengkel rujukan kaum difabel.
Disebut begitu karena bengkel ini biasa menerima order modifikasi motor bebek, matic, atau motor sport menjadi roda tiga atau trike. Motor ini merupakan jawaban atas kebutuhan kendaraan harian bagi kaum difabel.
Menariknya, penambahan roda itu bisa dipilih kaum difabel. “Mereka mau order roda belakang menjadi 2 unit dibelakang, atau mau roda depan jadi 2 seperti motor berteknologi modern. Semuanya bisa kami layani,” ungkap Rubiyanto, punggawa R.Win Development memperlihatkan kreasinya.
Segi kontruksi perlu diperhatikan pada proses pembuatannya, karena menyangkut sisi keselamatan kaum difabel ketika riding dengan motor beroda 3 tersebut.
Dana yang dibutuhkan kalau mau pesan mulai dari Rp 7 jutaan. Biaya itu akan bertambah bila ordernya lebih khusus. Seperti motor roda tiga yang bisa berjalan mundur, lalu penggunaan pelek bertapak lebar, atau rem khusus dan lainnya.
Hanya saja, lama pengerjaan yang telah perlu disepakati. Maklum antrian ordernya cukup banyak. Jadi mesti antri dan bersabar. Toh, hasilnya bakal komplet. Pasalnya, bengkel R.Win yang bisa dikontak melalui nomor ponsel 085740099945 ini juga melengkapi surat ubahan kepolisian atau modifikasi bahwa kini motor tersebut beroda 3. (otorider.com)