Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Yamaha Tricity Baru Meluncur di Eropa, Harga Sekitar Rp 67,5 Juta

Selasa, 14 Juni 2016
Hieronimus Girindra

Motor tiga roda Yamaha Tricity baru saja diluncurkan di Eropa. Bermodal mesin 155 cc, skuter gapu tala ini akan mulai dipajang di showroom pada musim gugur mendatang. Tricity baru ini memang pertama kali diperkenalkan di Eropa, lantas produk global ini akan menyusul hadir di Asia dan negar-negara lain.

Diklaim benar-benar baru, Tricity memang mengandalkan mesin anyar 155 cc, lebih besar dari sebelumnya yang 125 cc. Mesin 4-Tak SOHC 4 katup ini menghasilkan 14,9 dk pada 8.000 rpm dan torsi 14,4 Nm pada 6.000 rpm. Pastinya, transmisi CVT tetap dipertahankan sebagai penerus daya.

Selain itu, mesin yang sudah menganut teknologi Blue Core ini juga dipadu dengan rangka baru yang lebih rigid. Hasilnya, ruang kaki lebih lega dengan lantai rata yang ditujukan buat kenyamanan berkendara.

Sepasang roda depan 14 inci juga dapat sepasang rem cakram berdimensi 220 mm. Lalu dipadu sebuah rem cakram belakang dengan dimensi 230 mm. Sudah berteknologi ABS dan dapat fitur combined brake. Yamaha Tricity ini dilepas dengan harga retail 4.499 Euro atau sekitar Rp 67,5 juta dengan kurs Euro rata-rata Rp 15.000. (otorider.com)

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Terbaru

Berita | 14 jam yang lalu

Tak Perlu Cemas Bawa Motor ke Minimarket, Juru Parkir Liar Ditertibkan

Berita | 15 jam yang lalu

Pemprov Jakarta Mulai Rancang UU Pembatasan Kendaraan

Berita | 1 hari yang lalu

AHM-Wahana Honda Resmikan Teaching Factory di Tangerang

Berita | 1 hari yang lalu

VIDEO: New Honda Stylo 160 - City Touring | Historide

Berita | 1 hari yang lalu

Berminat Memiliki Kawasaki W175 Series? Ini Harga Barunya per Mei 2024
Beranda Trending Motor Listrik