Sebanyak 10 sekolah SMA dan SMK di kota Bandung saling unjuk kobolehan menampilkan bakat terbaik dari masing masing sekolah. Dalam keterangan resmi yang diterima redaksi, para siswa berkompetisi untuk mendapatkan kesempatan kolaborasi dengan musisi berbakat Tanah Air dan juga Brand Ambasador Mio S, Isyana Sarasvati.
Perwakilan 10 sekolah tersebut tampil secara langsung dalam rangkaian acara Mio S Roadshow Concert di Buah Batu Square (23-24/12). 10 sekolah yang berkompetisi antara lain SMA Pasundan 1 Bandung, SMA BPI 1 Bandung, SMK Pasundan 3 Bandung, SMKN 9 Bandung, SMKN 14 Bandung, SMKN 13 Bandung, SMAN 1 Margahayu, SMK Kencana Bandung, SMAN 19 Bandung dan SMA 55 Bandung.
Dengan semangat serta kreatifitas #GenerasiZamanNowBandung ini membuat Kota Kembang ini menjadi salah satu dari lima kota yang beruntung didatangi Isyana. Nah, Yamaha mengajak generasi muda untuk merasakan pengalaman berkendara menyenangkan bersama Mio S.