Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Mengapa GSX R150 Menempati Posisi Tertinggi Penjualan di Jajaran Motor Suzuki? Inilah Hasil Analisanya

Sabtu, 16 September 2017
Yulian Lahardi

Sejak kehadirannya pada Februari silam, Suzuki GSX R150 selalu laris permintaan, pengamat pemasaran kendaraan roda dua memberikan analisanya.

Seperti diketahui bersama, dari jajaran model yang dihadirkan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di Tanah Air, ternyata motor bergenre sport Suzuki GSX R150 masih didaulat sebagai backbone penjualan. Adapun perolehan penjualan Suzuki GSX R150 itu ada di angka 2.371 unit terjual di bulan Agustus lalu.

Angka tersebut jelas mengungguli model-model lainnya, seperti Suzuki Address yang hanya mengantongi berkas transaksi sebanyak 1.384 unit di bulan Agustus lalu dan All New Satria F-150 yang memperoleh angka penjualan hanya 1.055 unit. Sementara itu model skutik Nex FI memperoleh angka penjulan 483 unit dan Smash FI hanya 253 unit.

Nah, posisi paling buncit justru dialami oleh motor bergenre naked bike Suzuki GSX-S150 yang hanya memperoleh angka penjualan 165 unit. Menanggapi perolehan angka tersebut, pengamat pemasaran sektor otomotif Apong Arfiansyah yang juga CEO PT Ahza Global Strategis, perusahaan jasa konsultan pemasaran memaparkan analisanya.

Apalagi, masih menurut Apong, Suzuki GSX R150 sendiri memiliki tampilan bergenre sport yang sangat digemari kalangan anak muda di Tanah Air. “Faktor brand image motor balap yang menjadi peserta salah satu event balap internasional juga ikut mempengaruhi minat customer untuk membeli GSX R150,” jelas Apong lagi.

Nah, analisa terakhir dari Apong adalah menyoal harga. “Harga Suzuki GSX R150 lebih terjangkau dari pesaingnya dan langsung diberlakukan promo diskon sehingga menjadi daya tarik transaksi,” tutupnya.

Suzuki GSX R150 sendiri mengusung mesin berkapasitas 147,3 cc dan diluncurkan pada Februari silam. Harga On the Road Jakarta saat ini adalah Rp 28 juta, tapi di bulan Oktober nanti akan naik menjadi Rp 29,9 juta.

 

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

Berkaca Dari Hokky, Ini Potensi Bahayanya Melebar di Tikungan

#2

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#3

Pengembangan Industri Baterai Lokal, Gandeng Institusi Akademik

#4

Stefan Bradl Turun di Final MotoGP 2024, Pakai Livery 2025?

#5

Dunia Balap Motor Berduka, Juara Nasional Hokky Krisdianto Meninggal Dunia

Terbaru

Berita | 1 jam yang lalu

Baru Berusia Setahun, SMK Helmet Kian Populer di Indonesia

Beragam model helm ditawarkan oleh merek yang dipasarkan oleh PT Prakarsa Bangun Sarana selaku distributor SMK Helmet. Nah, apa saja produk andalannya?

Berita | 14 jam yang lalu

Debut di GJAW 2024, Cek Lagi Harga dan Promo Scomadi

Scomadi Indonesia menunjukkan keseriusannya dalam memperkenalkan skuter berkualitas tinggi kepada masyarakat Indonesia di GJAW 2024

Berita | 15 jam yang lalu

Ini Deretan Motor yang Bisa Test Ride di GJAW 2024

Dengan keberagaman merek dan model yang hadir, GJAW 2024 memberikan banyak pilihan bagi pengunjung untuk memilih sepeda motor.

Berita | 17 jam yang lalu

GJAW 2024 Tawarkan Pengalaman Test Ride Motor Terbaru, Ini Caranya

Bagi Anda yang berencana hadir, jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba langsung sepeda motor idaman di Gaikindo Jakarta Auto Week 2024.

Berita | 19 jam yang lalu

Apakah Harga Motor Bekas Terpengaruh dengan PPN Naik Menjadi 12 Persen?

Kenaikan PPN menjadi 12 persen pada 2025 adalah tantangan sekaligus peluang, tergantung bagaimana pelaku pasar beradaptasi dengan perubahan kebijakan ini?

Beranda Trending Motor Listrik