Ribuan Bikers Ikuti Gelaran Suryanation Motorland Ridescape 2017, Peserta dari Klub Motor Antik Hingga Moge Papan Atas

Dipublikasikan : Rabu, 6 Desember 2017 07:50
Penulis : Angga M

Jambore motor yang digelar Suryanation Motorland Ridescape sukses dihadiri lebih dari 2.500 bikers yang datang dan memeriahkan acara di kawasan Hutan Pinus Imogiri, Yogyakarta, Jawa Tengah (1-3/12).

Ribuan Bikers Ikuti Gelaran Suryanation Motorland Ridescape 2017, Peserta dari Klub Motor Antik Hingga Moge Papan Atas

Jambore motor yang digelar Suryanation Motorland Ridescape sukses dihadiri lebih dari 2.500 bikers yang datang dan memeriahkan acara di kawasan Hutan Pinus Imogiri, Yogyakarta, Jawa Tengah (1-3/12). Suryanation Motorland Ridescape 2017 mengambil tema ‘Land of Riders’ dan menjadi acara penutup dari rangkaian kegiatan Suryanation Motorland di tahun 2017.

“Suryanation Motorland Ridescape tahun 2017 mengundang para bikers untuk hadir di dalam satu willayah terbuka luas dengan pemandangan khas hutan Pinus di Imogiri. Selama tiga hari kami menghadirkan banyak kegiatan yang bisa dinikmati bikers seperti acara sosial dan juga hiburan dengan menghadirkan sajian musik selama tiga hari penuh,” ujar Ari Kusumo Wibowo, Brand Manager yang mewakili Suryanation Motorland Ridescape.

Pada hari pertama bikers dan komunitas yang hadir dari berbagai daerah di Sumatera, Jawa dan Bali berdatangan menuju lokasi bike camp yang terletak di kawasan Hutan Pinus Imogiri. Berbagai kegiatan yang disajikan selama bike camp seperti symbolic social act, fun games & community competition, moto bazzar, sharing moment antar komunitas dan juga live music dari Jiro Samurai, Gie, Dewantara, The Rock Company dan berbagai band lokal.

Sebuah aksi sosial yang dilakukan bersama ditandai dengan pelepasan ribuan burung ke alam bebas dan penanaman pohon di kawasan Hutan Pinus Imogiri. “Kami memilih area Hutan Pinus ini untuk menjadi lokasi bertemu bikers dari berbagai wilayah Indonesia adalah agar kita semua bisa menghargai keindahan alam dan juga menjaga kelestarian hutan berserta isinya agar generasi berikutnya juga tetap dapat menikmati keindahan ini,” ujar Ari Kusumo Wibowo.

Selama tiga hari acara, tercatat lebih dari 250 komunitas yang hadir ditambah 11 komunitas besar yang hadir yaitu Motor Antik Club Indonesia (Pati), Pemudis (Surabaya), HMT (Bali), Scooter, SOG (Bandung), Outsider (Jakarta), Bikers Brotherhood MC (Bandung), MBC (Jakarta), IMBI (Jakarta), HOG (Jakarta), HDCI (Jakarta), JBI (Surabaya). Komunitas ini mendapatkan undangan dari tim Marshall Suryanation Motorland Ridescape yang mulai melakukan perjalanan sejak 15 November lalu dari wilayah Sumatera, Jawa dan Bali.

Ari menambahkan, kami berharap seluruh rangkaian acara Suryanation Motorland yang ada di tahun ini seperti Suryanation Hongout, Suryanation Motorland Garage, Festifal Event Suryanation Motorland. "Suryanation Motorland Ridescape ini diharapkan bisa mengakomodir keinginan pencinta roda dua di Indonesia," tutupnya.

 

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Terungkap! Ini Alasan Tenaga Yamaha Gear Ultima Hybrid Lebih Kecil dari Gear 125

#2

Dari Belanja hingga Nanjak, Ini Kesan Test Ride Yamaha Gear Ultima Hybrid

#3

April 2025, Segini Harga Terbaru Honda Vario 125 dan Vario 160

#4

Pelanggaran Lalu Lintas Meningkat Tajam, Ini Langkah Nyata yang Perlu Dilakukan

#5

Jelang GP Qatar, Quartararo Tak Ingin Ada Ubahan di Motornya

Terbaru

Berita | 2 jam yang lalu

WMoto Swiftbee 125 Dijual Rp 21,5 Juta, Punya Lima Fakta Unik

WMoto Swiftbee 125 telah diluncurkan pada ulan Februari lalu dan pada Kamis (17/4) PT MForce Indonesia mengajak awak media, termasuk OTORIDER untuk menjajal skuter matik imut tersebut.

Berita | 3 jam yang lalu

Spesial Hari Kartini, Wahana Honda Tawarkan Promo Servis untuk Wanita

Promo Hari Kartini dari Honda hadir untuk konsumen wanita pengguna motor matic di wilayah Jakarta-Tangerang.

Sport | 3 jam yang lalu

Honda dan Yamaha Gelar Uji Coba Privat Dua Hari di Valencia

Dua pabrikan Jepang, memanfaatkan konsesi melakukan uji coba pribadi di Sirkuit Ricardo Tormo, dengan pembalap penguji mereka untuk menyempurnakan mesin mereka.

Berita | 7 jam yang lalu

Bulan April 2025, Bensin Mobil Gasoline 92 Dijual Rp 12.900 Per Liter

Berbeda dengan kebanyakan perusahaan minyak swasta yang mengincar pasar kota besar, perusahaan BBM Mobil justru membuka SPBU di wilayah pedesaan atau pinggiran kota.

Berita | 8 jam yang lalu

Royal Enfield Catat Rekor Penjualan Tertinggi Sepanjang Masa

Performa luar biasa ini diklaim didorong oleh permintaan yang konsisten terhadap produk-produk andalan dan beragam, baik di pasar domestik maupun internasional.

Beranda Trending Motor Listrik