Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Di Tengah Persaingan dengan Yamaha & Honda, Akhirnya Suzuki Raih Penghargaan Bergengsi Ini

Jumat, 9 Maret 2018
Yulian Lahardi

Cukup mengejutkan, di tengah persaingan dengan Honda dan Yamaha, akhirnya Suzuki menjadi salah satu brand (merek) otomotif roda dua yang meraih penghargaan WOW Brand 2018 kategori Automotive And Spare parts – Motorcycle yang diadakan oleh Marketeers bersama MarkPlus Insight (8/3/2018). Penghargaan tersebut menunjukan tingkat keterlibatan pelanggan yang tinggi sebagai pemberi rekomendasi positif bagi orang lain untuk memilih brand Suzuki sebagai produk sepeda motor yang layak dimiliki.

Penghargaan ini bermula dari riset yang dilakukan oleh MarkPlus Insight di awal tahun 2018 terhadap sekitar 5.800 responden di berbagai kota besar di Indonesia. Riset ini mengenai berbagai produk dari lintas industri dan bisnis yang direkomendasikan untuk dikonsumsi atau dimiliki. Metode Brand Advocacy Ratio (BAR) digunakan untuk menilai suatu brand berhak mendapatkan penghargaan tersebut. Sebanyak 300 brand lintas industri dipilih dan dikelompokan dalam 97 kategori.

Penobatan tersebut sejalan dengan konsistensi strategi yang dilakukan Suzuki sepanjang setahun terakhir. Fokus pada interaksi langsung dan melibatkan pelanggan Suzuki pada setiap aktifitas promosi menjadi strategi utama yang dijalankan. Kekuatan Suzuki dalam merangkul komunitas pelanggan serta peningkatan pelayanan berdampak pada kepercayaan serta ketulusan pelanggan untuk saling berbagi cerita dan rekomendasi kepada lingkungan sekitar.

Sementara itu Yohan Yahya Sales & Marketing 2W Department Head PT. SIS menyambut baik penghargaan yang diperoleh Suzuki tersebut. “Peraihan WOW Brand 2018 ini tidak terlepas dari kontribusi pelanggan Suzuki selama ini. Pelayanan yang kami berikan kepada pelanggan sudah lebih baik dan memberikan pengalaman yang berkesan, sehingga advokasi brand Suzuki dapat terjadi secara langsung dari suara pelanggan itu sendiri.”

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Terbaru

Motor Listrik | 1 jam yang lalu

Gesits Bikin Program Bayar Motor Listrik dari Potongan Gaji

Sport | 1 jam yang lalu

Podium di MotoGP Jerez 2024, Marquez: Kemenangan Bukan Mimpi Lagi

Sport | 2 jam yang lalu

Tabel Klasemen MotoGP 2024 Usai Seri Jerez, Spanyol

Motor Listrik | 7 jam yang lalu

Motor Listrik Polytron Bisa Lewati Banjir Satu Meter, Ini Alasannya

Sport | 1 hari yang lalu

Pembalap Indonesia Bisa Cari Ilmu di Akademi Valentino Rossi
Beranda Trending Motor Listrik