Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider Privacy Policy
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Gesits Dijajal Jokowi, Apakah Seratus Persen Buatan Indonesia?

Dipublikasikan : Kamis, 8 November 2018 10:55
Penulis : Yulian Lahardi

Gesits dijajal Jokowi, apakah seratus persen buatan Indonesia?

Seperti diberitakan sebelumnya, bahwa Gesits resmi diserahkan pada Presiden Republik Indonesia Jokowi oleh Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir di Istana Negara, Jakarta, Rabu (7/11).

Pada kesempatan tersebut Menristekdikti memuji produk Gesits sebagai keberhasilan putra-putri bangsa Indonesia menjawab tantangan masa depan. Menurut M. Nasir Gesits adalah bukti bahwa Indonesia mampu mencapai kemandirian di bidang transportasi masyarakat yang efisien, berteknologi tinggi, serta berwawasan masa depan.

Pada kesempatan tersebut Presiden mencoba mengendarai Gesits di lingkungan Istana Negara. Setelah menjajal, Jokowi mengatakan motor listrik karya anak bangsa ini bisa bersaing dengan sepeda motor konvensional lainnya.

Menjadi pertanyaan, apakah Gesits sepenuhnya buatan Indonesia? Dalam pertemuan dengan Menristekdikti dan jajaran PT. Wika, Presiden juga mengakui Gesits sebagai produk sepeda motor listrik karya anak bangsa yang berkualitas tinggi. Dengan begitu, Presiden meyakini Gesits akan menjadi kendaraan modern yang fungsional dengan daya jelajah tinggi dan sesuai tuntutan gaya hidup masa kini.

"Ini seratus persen produksi Indonesia yang dibuat oleh putra-putri Indonesia. Mulai dari R&D hingga distribusi. Jadi bukan komponen-komponen hasil import buatan asing, lalu dirakit di Tanah Air. Kita boleh bangga. Ini bukti bahwa Indonesia bisa," ujar M. Nasir kepada Presiden.

Didukung Kemenristekdikti, Gesits adalah produk dalam negeri yang diciptakan dan dikembangkan kelompok mahasiswa dan mahasiswi Intitut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Surabaya, Jawa Timur. Dalam perjalanan risetnya, dua lembaga pendidikan nasional lainnya, yaitu Institut Teknologi Bandung (ITB), dan Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS), ikut ambil bagian.

 

 

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.

Trending

#1

PPN Naik Menjadi 12%, Bagaimana Dampaknya pada Motor Listrik?

#2

Apakah Harga Motor Bekas Terpengaruh dengan PPN Naik Menjadi 12 Persen?

#3

Pengembangan Industri Baterai Lokal, Gandeng Institusi Akademik

#4

Ada Diskon Ratusan Juta untuk Aprilia Tuareg 660 dan Moto Guzzi Stelvio di GJAW 2024

#5

Ini Deretan Motor yang Bisa Test Ride di GJAW 2024

Terbaru

Berita | 6 jam yang lalu

Pakar Safety Riding Sarankan Antisipasi Kecelakaan di Jalan

Baru-baru Ini Truk nyelonong menabrak pengguna jalan lain, tak sedikit penunggang motor jadi korban. Lakukan antisipasi agar bisa menghindar.

Tips & Modifikasi | 9 jam yang lalu

Tips Menambah Ukuran Tangki Motor, Berapa Biayanya?

Kebanyakan digunakan oleh pemilik Yamaha Lexi lawas dan Lexi 155 maupun NMax dan Aerox yang sudah upgrade kapasitas mesin.

Motor Listrik | 11 jam yang lalu

Motor Listrik Bergaya Retro ZPT NYX Hadir di GJAW 2024

ZPT NYX menjadi salah satu opsi menarik bagi masyarakat yang ingin beralih ke kendaraan listrik. Selain harga terjangkau juga bisa tampil stylish.

Berita | 11 jam yang lalu

GJAW 2024 Beri Promo Tiket Spesial di Hari Pilkada Serentak

Pengunjung akan mendapatkan promo harga tiket yang lebih terjangkau untuk menikmati pameran dengan menunjukan tinta di tangan

Berita | 12 jam yang lalu

Kenaikan PPN 12% Akan Berdampak Terhadap Industri Otomotif Indonesia

Kenaikan PPN dapat memicu peningkatan harga kendaraan bermotor, yang pada gilirannya dapat menurunkan daya beli masyarakat.

Beranda Trending Motor Listrik