Dilansir dari Newmotor.com.cn, pabrikan asal Tiongkok memproduksi skuter berkapasitas 300 cc yaitu Taro RT300T Pathfinder. Skuter ini memiliki tampilan khas Eropa karena desainernya juga berasal dari Italia.
Dilihat dari desain, ternyata lampu depan menggunakan dual headlight yang telah disematkan LED DRL, serta lampu belakang menggunakan LED yang berbentuk ‘V’. Selain itu untuk fitur yang ditawarkan sudah dilengkapi dengan power socket charger, speedometer digital dan analog.
Baca juga: Honda Indonesia Luncurkan Kredit Ringan Untuk All New Honda Vario 150 2018
Untuk kaki kaki bagian depan disematkan pelek berukuran 120/70-15, dual disc brake ABS dan suspensi teleskopik. Kemudian di bagian belakang berukuran 140/60-14, single disc brake ABS.
Taro RT300T Pathfinder menggunakan mesin berkapasitas 1 silinder 275,6 cc, yang mampu menghasilkan tenaga 25 dk dan torsi 24 Nm. Namun sayangnya, motor buatan Tiongkok ini belum dipasarkan di Indonesia.