Produsen sepeda motor Inggris, Triumph Motorcycle lewat PT Garda Andalan Selaras (GAS) selaku distributor resmi Triumph di Indonesia memperkenalkan dua motor terbarunya di Jakarta yaitu Triumph Bonnevile Bobber Black dan Street Triple RS di Jakarta (19/4).
Triumph Bonnevile Bobber Black berkapasitas mesin 1.200 cc, liquid cooled, SOHC, 8 katup yang mampu menghasilkan tenaga 75,9 dk pada 6.100 rpm. Sedangkan model Street Triple RS berkapasitas mesin 765 cc, liquid cooled, DOHC, 12 katup, 3 silinder segaris yang menghasilkan tenaga 121,3 dk pada 11.700 rpm. Menariknya, mesin yang sama akan digunakan untuk ajang balap Moto2.
Sapta Hariaji menambahkan, untuk motor ini sudah bisa dipesan saat ini. "Motor yang kami display saja sudah ada yang mempunyai, untuk kedua motor ini akan masuk di Indonesia masing-masing 8 motor dan perbulan hanya dua unit motor," tuturnya.
Triumph Bonnevile Bobber Black dibanderol Rp 475 juta (Off the Road) dan Triumph Street Triple RS kena di angka Rp 385 juta (Off the Road). Untuk yang ingin membeli silakan siapkan uang booking fee sebesar Rp 20 juta. Untuk Biaya Balik Nama (BBN) dan biaya pengiriman di luar Jabodetabek di tanggung konsumen.