Seperti diberitakan sebelumnya, Yamaha Indonesia segarkan warna baru untuk produk All New Vixion R dan All New Vixion di Agustus 2018. Warna baru tersebut seperti Matte Red, Matte Blue dan Matte Grey untuk varian All New Vixion R. Sedangkan untuk All New Vixion hadir dengan warna Metallic Black, Metallic Yellow dan Red Black.
Menanggapi penyegaran warna ini, Hadi Black selaku spesialis warna dan bodi kendaraan dari Bengkel Auto Black di kawasan BSD, Tangerang Selatan, menyebut pilihan warna tersebut sangatlah tepat. "Aroma prestise, modern, dan sporty terlihat jelas pada paduan kelir merah, hitam, kuning, biru, dan metalik," jelasnya.
Lanjutnya, bahkan semangat anak muda yang mapan juga terlihat dari tambahan striping baru pada Yamaha Vixion. "Kalau modelnya begini, diyakini Suzuki Bandit (Lihat Foto bawah) akan sulit menggerus pasar Vixion," jelas Hadi sambil tersenyum.
Sekadar catatan saja kalau Yamaha bukan saja menyegarkan warna, melainkan juga tambahan desain striping juga ikut diperbaharui. Pada tipe All New Vixion R, striping baru terlihat menyerupai huruf ‘R’ yang terdapat pada kedua sisi bodi, kemudian dipadukan dengan warna Matte yang memberikan kesan sporty dan elegan.
Bagian aluminium rear arm juga mengalami perubahan. Jika pada genarasi sebelumnya, Vixion mengadopsi warna hitam, kini All New Vixion R memiliki aluminium rear arm berwarna silver.
Baca juga: Yamaha New Vixion Dan Vixion R, Apa Bedanya?
Baca juga: Suzuki Bandit Resmi Hadir Di Indonesia, Inilah Pilihan Warna Dalam Wujud Foto
Kemudian untuk All New Vixion, dari segi desain striping menjadi lebih terlihat sporty di seluruh bodi motor termasuk pada bagian air shroud. Untuk All New Vixion R menggunakan mesin berkapasitas 155 cc, 6 percepatan dengan teknologi Variable Valve Actuation (VVA) serta fitur Assist & Slipper Clucth yang berfungsi agar kopling menjadi lebih ringan.
Sedangkan untuk All New Vixion berkapasitas mesin 150 cc, 4 valves dengan teknologi fuel injection yang sudah lulus uji emisi Euro 3 dengan 5 percepatan dengan teknologi Forged Piston & Diasil Cyclinder.