GALERI: Royal Alloy GP200S (20 Foto)
Skuter bergaya Italia yakni Royal Alloy GP200S telah kami beritakan kehadirannya di Indonesia. Motor ini dipasarkan bersama PT Utomo Internasional alias UTOMOCORP sebagai distributornya.
Skuter bergaya Italia yakni Royal Alloy GP200S telah kami beritakan kehadirannya di Indonesia. Motor ini dipasarkan bersama PT Utomo Internasional alias UTOMOCORP sebagai distributornya. Di Jakarta, motor ini dibanderol mencapai Rp 95 juta sudah termasuk pajak, alias on the road.
Secara desainnya, seperti skuter bergaya Italia lainnya Royal Alloy GP200S tampil sangat klasik. Meskipun demikian, motor ini telah menggunakan teknologi-teknologi terkini. Di antaranya adalah lampu full LED, speedometer digital, hingga pengereman ABS 2 channel.
Baca Juga: Detail Spesifikasi Skuter Bergaya Italia Royal Alloy GP200S
Soal mesin, Royal Alloy GP200S ini dibekali mesin berkubikasi 181 cc, satu silinder, DOHC, berpendingin cairan. Spesifikasi tersebut membuatnya mampu menghasilkan tenaga maksimal 19 dk di 9.500 rpm dan torsi 16,4 Nm di 7.500 rpm. Angka tersebut dapat dibilang cukup kencang jika dibandingkan dengan Lambretta V200 Spesial.
Baca Juga: Terungkap! Lengkingan Knalpot Racing Mesin 4-Silinder Ninja ZX-25R
Sebagai tambahan informasi, Royal Alloy merupakan merek otomotif yang berasal dari Inggris. Sedangkan kini produksi motor mereka dibuat di Thailand, termasuk GP200S ini. Motor Royal Alloy GP200S ini pun diimpor langsung secara utuh dari negeri Gajah Putih tersebut.
Berikut OtoRider sajikan galeri gambar detail dari Royal Alloy GP200S