Dapat Penyegaran, Bagaimana Detail Spesifikasi Honda Vario 125 2021?

Dipublikasikan : Sabtu, 17 April 2021 13:00
Penulis : Thio Pahlevi

Penyegaran baru saja diberikan oleh AHM pada salah satu skutiknya, Honda Vario 125. Usai mendapatkan perubahan, bagaimana detail spesifikasi dan banderol harga terbarunya?

Dapat Penyegaran, Bagaimana Detail Spesifikasi Honda Vario 125 2021?

Penyegaran baru saja diberikan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) pada salah satu skutiknya, New Honda Vario 125. Skutik bergaya sporty tersebut mendapatkan sentuhan warna dan stripe anyar. Usai mendapatkan perubahan, bagaimana detail spesifikasi dan banderol harga terbarunya?

Honda Vario 125 dibekali mesin 125 cc atau tepatnya 124,8 cc. Mesin ini memiliki konfigurasi 4-Tak, SOHC, eSP, PGM-FI, dan berpendingin cairan. Berkat mesin berukuran diameter 52,4 mm dan langkah 57,9 mm ini, tenaga yang dihasilkan sebesar 11,1 PS pada 8.500 rpm serta torsi 10,8 Nm pada 5.000 rpm.

 

AHM mengklaim, berkat adanya fitur ISS pada tipe CBS-ISS, Vario 125 mampu mencatatkan konsumsi bahan bakar sebesar 51,7 km/liter. Fitur lain yang tersemat di skutik ini di antaranya adalah Idling Stop System (ISS) pada tipe CBS-ISS, Answer Back System serta Anti Theft Alarm, Combi Brake System (CBS), dan bagasi berukuran 18 liter.

   Baca Juga: Detail Spesifikasi Skuter Retro-Klasik Royal Alloy GP150

"Dengan penyegaran terbaru pada New Honda Vario 125, kami ingin memberikan pilihan yang lebih  beragam untuk pecinta sepeda motor skutik berdesain sporty dengan tetap menyajikan kesan premium. Beragam penyematan fitur dan teknologi terbaik pada model ini menjadikannya sebagai skutik terbaik di kelasnya untuk memberikan kesenangan bagi pengendara saat beraktivitas sehari-hari," kata Thomas Wijaya, Direktur Marketing AHM.

 

Pilihan warna Advance Red dan Advance Black pada tipe CBS mendapatkan penyegaran stripe. Sementara itu, tipe CBS-ISS memiliki warna terbaru, yakni Advance Matte White. Warna itu pun melengkapi pilihan kelir Advance Matte Black yang telah dipasarkan sebelumnya. Tak hanya itu, AHM juga menghadirkan pilihan warna spesial, Advance Matte Blue pada tipe CBS-ISS.

   Baca Juga: Ternyata Oli Shockbreaker Perlu Rutin Diganti, Kira-Kira Kapan Waktunya?

Nah, berapakah banderol harga terbaru Honda Vario 125 2021 ini? Skutik tersebut dipasarkan seharga Rp 21.005.000 untuk tipe CBS, Rp 21.910.000 tipe CBS-ISS, dan Rp 22.060.000 untuk warna spesial on the road Jakarta.

Berikut detail spesifikasi lengkap Honda Vario 125 2021:

P X L X T: 1.919 x 679 x 1.062 mm
Jarak Sumbu Roda: 1.280 mm
Jarak terendah ke tanah: 132 mm
Tinggi tempat duduk: 769 mm
Berat: 111 kg
Kapasitas Tangki Bensin: 18 liter

Mesin: 4-Tak, SOHC, eSP, PGM-FI, Pendinginan Cairan
Kapasitas: 124,8 cc
Diameter x Langkah: 52,4 x 57,9 mm
Perbandingan Kompresi: 11,0: 1
Daya Maksimum: 11,1 PS/ 8.500 rpm
Torsi Maksimum: 10,8 Nm/ 5.000 rpm 
Sistem Bahan Bakar: Injeksi
Transmisi: Otomatis

Rangka: Underbone
Suspensi Depan: Telescopic
Suspensi belakang: Swing Arm dengan suspensi Tunggal
Ban Depan: 80/90-14 M/C 40P (Tubeless)
Ban Belakang: 90/90-14 M/C 46P (Tubeless)
Rem Depan: Cakram Hidrolik, Piston Tunggal
Rem Belakang: Tromol
Sistem pengereman: CBS

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#3

Mutasi Kendaraan ke Jawa Barat Resmi Bebas Pajak, Begini Cara Urusnya!

#4

Cara Cek ETLE Secara Online dengan Mudah, Cepat, dan Praktis

#5

Biaya Ganti Plat Nomor Sepeda Motor 2025: Ini Rinciannya!

Terbaru

Tips & Modifikasi | 16 menit yang lalu

Tiga Tips Jaga Kondisi Motor, Bisa Dilakukan Sendiri Di Rumah

Apalagi, setelah motor digunakan untuk perjalanan jarak jauh. Lantas, apa saja yang perlu dicek pada motor tanpa harus pergi ke bengkel?

Motor Listrik | 1 jam yang lalu

PEVS 2025 Dibuka Hari Ini, Kenali Lima Faktanya

Pekan ini Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (PERIKLINDO) bersama dengan Dyandra Promosindo akan kembali menggelar PERIKLINDO Electric Vehicle Show (PEVS) 2025.

Berita | 2 jam yang lalu

VIDEO: Perbedaan Utama Royal Enfield Himalayan 450 dan Guerrilla 450

Lantas, apa saja yang membedakan antara Royal Enfield Himalayan 450 dan Guerrilla 450? Penasaran? Tonton videonya sampai habis ya!

Berita | 4 jam yang lalu

Seru! BMW Motorrad GS Race Indonesia 2025 Seri Yogyakarta Sukses Digelar

BMW Motorrad Indonesia sukses menggelar seri ketiga event BMW Motorrad Indonesia GS Race di Kulon Progo, Yogyakarta pada akhir pekan lalu.

Berita | 5 jam yang lalu

BMW Motorrad GS Race Yogyakarta 2025 Siapkan 8 Rintangan, Apa Saja?

Pada seri ketiga, terdapat empat kelas yang dibuka. Di antaranya adalah G 310 GS, Big Bike, Kartini, dan Free for All (FFA).

Beranda Trending Motor Listrik