Honda, Yamaha, dan Kawasaki menjadi pabrikan besar yang meramaikan segmen motor trail 150 cc. Ketiganya pun memiliki andalan masing-masing, sebut saja Honda dengan CRF150L, Yamaha bersama WR 155R, dan Kawasaki yang sudah dikenal dengan KLX150-nya. Memasuki Mei 2021, bagaimana detail spesifikasi serta banderol harga terbaru ketiga motor tersebut?
Bicara terlebih dahulu soal performa dan spesifikasi, Honda CRF150L menggunakan mesin 149,15 cc, 4-Tak, satu silinder, SOHC, Programmed Fuel Injection (PGM-FI), dan pendingin udara. Mesin tersebut menghasilkan tenaga sebesar 12,91 PS pada 8.000 rpm dan torsi 12,43 Nm pada 6.500 rpm. Tenaga ini pun dikombinasikan dengan transmisi 5-percepatan.
Baca Juga: Kawasaki Beri Diskon KLX 230 SE, Harganya Setara Matic 150 cc!
Terakhir, Yamaha WR 155R mengandalkan mesin 155 cc, 4-Tak, satu silinder, Variable Valve Actuation (VVA), SOHC, dan pendingin cairan. Tenaga yang dikeluarkan mesin ini sebesar 16,7 PS pada 10.000 rpm dan torsi 14,3 Nm pada 6.500 rpm. Sistem transmisi motor ini menggunakan 6-percepatan.
Baca Juga: Hasil MotoGP Jerez 2021: Ironi Quartararo dan Dominasi Ducati
Lalu, bagaimana dengan harganya? Sekadar catatan, keseluruhan harga ini bersumber dari laman resmi masing-masing pabrikan dan merupakan harga on the road Jakarta. Harga tersebut masih mungkin berubah tergantung dari kebijakan tiap dealer serta daerah tempat tinggal.
1. Honda CRF150L Rp 34.745.000
2. Yamaha WR 155R Rp 37.900.000
3. Kawasaki KLX150 Rp 31.000.000
4. Kawasaki KLX150L Rp 32.600.000
5. Kawasaki KLX150BF Rp 35.000.000
6. Kawasaki KLX150BF SE Rp 37.700.000