Royal Enfield telah melakukan pengujian lanjutan untuk model Classic 350 generasi berikutnya. Sebelumnya model ini juga terlihat tengah menjalani masa uji coba pada beberapa waktu lalu. Kali ini proses tersebut tampaknya berlanjut karena tertangkap mata-mata sedang melakukan pengetesan.
Dilansir dari Indianautosblog, gambar terbaru menunjukkan motor sedang di tes di perbukitan Valparai, Tamil Nadu, India. Merek asal Inggris itu terlihat membawa tiga unit prototipe Classic 350 terbaru. Ketiga motor tersebut pun tertangkap kamera dari belakang, sehingga hanya dapat melihat sebagiannya saja.
Baca Juga: Penjualan Motor Tahun 2020 Terburuk, Turun Hampir 50%!
Mengenai mesinnya, kini menggunakan satu silinder, 349 cc, mesin tersebut menggunakan basis terbaru dari Royal Enfield. Basis ini pertama kali digunakan pada model Meteor 350 yang debut pada beberapa bulan lalu. Mesin tersebut telah menggunakan sistem SOHC untuk penyeimbang dan meminimalkan getaran.
Baca Juga: Komparasi Lengkap Honda CBR150R K45R 2021 vs K45N 2020. Pilih Mana?
Jika benar Classic akan menggunakan mesin Meteor berkapasitas 350 cc, maka akan memiliki tenaga 20,2 bhp dan torsi puncak 27 Nm. Sementara dari segi fitur, kemungkinan model ini akan mendapatkan Navigasi Tripper yang sama seperti Meteor. Pengendara juga dapat menghubungkan ponsel cerdas mereka ke sistem ini melalui b
luetooth.