Honda baru saja meluncurkan All New CB150R Streetfire sebagai produk naked sport terbaru mereka. Generasi terbaru dari CB150R ini mendapatkan sejumlah ubahan yang banyak difokuskan pada tampilannya. Lantas kira-kira kapan motor ini dapat segera diterima oleh konsumen?
Thomas Wijaya selaku Direktur Marketing PT Astra Honda Motor (AHM) menyebutkan konsumen yang tertarik bisa langsung mengunjungi dealer. Namun untuk pengiriman unit, disebutkannya tidak dapat dilakukan dalam waktu dekat. Berdasarkan penuturannya, kemungkinan sehabis lebaran All New CB150R Streetfire bisa diterima konsumen.
Baca Juga: Komparasi Spesifikasi CB150R Streetfire Terbaru dengan Generasi Sebelumnya
Thomas meyakini, produk naked sport terbarunya dapat diterima dengan baik di masyarakat. Hal tersebut didasari atas survey konsumen sebelum merancang All New Honda CB150R Streetfire. Keyakinan tersebut pun tercermin dari target penjualan yang terbilang cukup optimis.
"Soal target, kami harapkan bisa 30.000 unit per tahun sesuai dengan kondisi pasar yang ada saat ini dan ke depannya. Memang kalau lihat dari sisi kontribusi pasar, sport itu 5-6 persen. Dalam 3-5 tahun ini masih relatif stabil di angka tersebut," pungkas Thomas.
Baca Juga: Muncul Generasi Baru, Harga CB150R 2021 Selisih Rp 1 Jutaan dengan Model Lama
Sebagai tambahan informasi, All New Honda CB150R ditawarkan ke konsumen dalam dua varian, yakni standar dan Special Edition. Pada varian standar dibanderol dengan harga Rp 29.700.000 untuk on the road DKI Jakarta. Sementara varian Special Edition dibanderol seharga Rp 30.700.000 untuk on the road DKI Jakarta.