Triumph Speed Triple 1200 RS Resmi Diluncurkan!

Dipublikasikan : Rabu, 27 Januari 2021 15:00
Penulis : Brian

Triumph Speed Triple 1200 RS secara resmi diluncurkan di pasar Inggris hari ini. Peluncuran ini dilakukan setelah teaser motor terbaru merek Inggris itu dipublikasikan pada awal bulan lalu.

Triumph Speed Triple 1200 RS Resmi Diluncurkan!

Triumph Speed Triple 1200 RS secara resmi diluncurkan di pasar Inggris hari ini. Peluncuran ini dilakukan setelah teaser motor terbaru merek Inggris itu dipublikasikan pada awal bulan lalu. Lantas apa saja yang ditawarkan pada motor roadster terbaru tersebut?

Dilansir dari Indianautosblog, Speed Triple 1200 RS mengikuti garis desain jajaran Speed Triple lainnya. Terutama pada lampu depan kembar LED yang sangat ikonik yang telah dilengkapi DRL LED. Jika dilihat dari samping, akan terlihat nuansa motor naked dengan tampilan kekar dari rangka yang menonjol.

Triumph Speed Triple 1200 RS

Pihak Triumph menyematkan suspensi depan Ohlins NIX30 upside down yang merupakan spesifikasi paling tinggi. Sementara belakang dibekali oleh twin-tube Ohlins TTX36 yang bisa disetel untuk preload, rebound, dan compression damping. Sementara pada pengereman depan menggunakan kaliper Brembo Stylema radial Monobloc kembar dan kaliper piston ganda Brembo untuk pengereman belakang.

   Baca Juga: Harga Bekas Kawasaki Ninja ZX-25R Lebih Mahal Dari Unit Baru!

Mengenai fitur elektroniknya, Triumph Speed Triple 1200 RS dilengkapi layar TFT 5 inci terbaru. Terdapat beragam informasi yang ditampilkan pada panel instrumen ini. Selain itu, Triumph juga menyematkan IMU 6 sumbu, Cornering ABS, 5 mode berkendara, kontrol wheelie, hingga konektivitas untuk GoPro.

Mengenai mesinnya Triumph Speed Triple 1200 RS mendapatkan komponen dan suku cadang baru. Motor ini dibekali mesin 3-silinder segaris 1.160 cc, dengan girboks 6 percepatan, dan quick shifter dua arah. Hasilnya motor ini mampu mengeluarkan tenaga 180 PS pada 10.750 rpm dan torsi puncak 125 Nm pada 9.000 rpm.

   Baca Juga: Bermesin Besar, Seberapa Kencang Akselerasi Royal Enfield Interceptor 650?

Dengan keseluruhan tersebut, Triumph Speed Triple 1200 RS dipasarkan seharga GBP 15.100 di Inggris. Jika dikonversikan ke rupiah maka harganya setara dengan Rp 291 jutaan. Kabarnya motor ini akan segera meluncur di India dalam waktu dekat.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#2

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#3

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#4

Empat Perbedaan CFMoto 250SR dan CFMoto 250SR Lite, Bikin Harga Makin Murah

#5

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

Terbaru

Berita | 47 menit yang lalu

Penerapan ERP Jakarta: Sepeda Motor Tak Lagi Gratis Melintas?

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menggulirkan wacana penerapan sistem jalan berbayar elektronik atau Electronic Road Pricing (ERP) di sejumlah ruas jalan utama.

Berita | 1 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Ada 3 Juta Unit Yamaha NMax Terjual di Indonesia

Di bulan April 2025 ini, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) merayakan satu dekade eksistensi skuter premium andalan mereka Yamaha NMax.

Sport | 3 jam yang lalu

Marc Marquez Siap Bersaing dengan Sang Adik Alex pada Musim MotoGP 2025

Dengan performa solid kedua Marquez bersaudara dan dominasi Ducati sejauh ini, pertarungan internal keluarga ini berpotensi menjadi penentu gelar juara dunia MotoGP 2025.

Berita | 4 jam yang lalu

Tak Lagi Dipasarkan, Helm X-Lite Kini Berubah Jadi Nolan

Bagi penggemar motor, merek helm X-Lite dikenal sebagai pelindung kepala premium yang kerap ditemui di arena balap dunia.

Sport | 4 jam yang lalu

Imbas Krisis, KTM Stop Produksi Karena Kurang Komponen

Diketahui bahwa pabrikan Austria itu tidak akan mampu membayar utang sebesar 600 juta euro sesuai tenggat waktu yang telah ditentukan dengan para kreditornya.

Beranda Trending Motor Listrik