Yamaha YZF-R15 generasi terbaru hadir di Indonesia dengan sejumlah ubahan mulai dari desain hingga fiturnya. Motor ini dirilis dalam tiga pilihan varian, yakni All New R15 Connected, All New R15M Connected-ABS, dan All New R15M Connected-ABS livery World Grand Prix 60th Anniversary.
OtoRider pun berkesempatan menjajal Yamaha All New R15M Connected-ABS yang sudah dilengkapi fitur Quick Shifter. Berbekal segala pembaruannya itu, bagaimana dengan hasil tes akselerasi Yamaha YZF-R15 anyar yang memiliki bobot seberat 140 kg dan kapasitas tangki 11 liter ini?
Baca Juga: Perbandingan Konsumsi Honda CB150X vs All New CBR150R
Yamaha All New R15M Connected-ABS mampu berlari dari 0-80 km/jam dalam waktu 8,8 detik, 0-100 km/jam 14,1 detik, dan jarak 0-201 meter dalam 12,2 detik. Sementara itu, pada putaran menengah 40-60 km/jam diraih dalam 2,3 detik serta 60-80 km/jam 3,5 detik.
Baca Juga: VIDEO: Tes Lengkap Buat Harian Yamaha All New R15M Connected-ABS
Bicara soal spesifikasi dapur pacu, Yamaha All New R15M Connected-ABS dibekali mesin 155 cc, SOHC, 4-katup, Variable Valve Actuation (VVA), dan berpendingin cairan. Tenaga yang dihasilkan mesin ini sebesar 19 dk pada 10.000 rpm dan torsi 14,7 Nm pada 8.500 rpm.
Berikut hasil tes akselerasi Yamaha All New R15M Connected-ABS:
0-60 Km/Jam: 5,3 Detik
0-80 Km/Jam: 8,8 Detik
0-100 Km/Jam: 14,1 Detik
40-60 Km/Jam: 2,3 Detik
60-80 Km/Jam: 3,5 Detik
0-201 Meter: 12,2 Detik
0-402 Meter: 20,2 detik