Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
DisclaimerHubungi KamiInfo IklanKarirPeraturan Media SiberRedaksiTentang OtoriderPrivacy Policy
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2026. Otorider.com. All rights reserved.

Yamaha LEXI LX 155 Hadir dengan Warna dan Grafis Baru di Awal 2026

Dipublikasikan : Senin, 19 Januari 2026 13:30
Penulis : Ilham Pratama

Penyegaran ini dilakukan melalui peluncuran warna dan grafis baru di seluruh varian, mulai dari tipe tertinggi hingga versi standar.

Yamaha Lexi 2026 (Foto :Yamaha)
Yamaha Lexi 2026 (Foto :Yamaha)

OTORIDER – Yamaha Indonesia membuka awal 2026 dengan menghadirkan penyegaran pada salah satu skutik MAXI andalannya, LEXI LX 155. 

Penyegaran ini dilakukan melalui peluncuran warna dan grafis baru di seluruh varian, mulai dari tipe tertinggi hingga versi standar, yang mengikuti perkembangan tren gaya hidup dan memperkuat kesan premium.

Ada Aksen Techmax

Pada varian tertinggi, LEXI LX 155 S ABS, Yamaha mengganti warna Magma Black dengan warna baru Ceramic Grey yang dipadukan cast wheel hitam. 

Warna ini sebelumnya telah digunakan pada XMAX TECHMAX dan NMAX “TURBO” TECHMAX Ultimate. Sementara itu, varian LEXI LX 155 S kini mendapatkan tambahan warna Sand (coklat pasir), melengkapi pilihan Elixir Dark Silver yang sudah tersedia.

Selain warna baru, Yamaha juga memperbarui grafis pada tipe S ABS dan S dengan desain stripping yang lebih tajam dan mencolok, membentang dari bodi depan hingga belakang. Identitas produk diperkuat melalui embos tulisan “LEXI” di bagian depan serta “155 LX” di bagian belakang.

Untuk LEXI LX 155 Standard, Yamaha menghadirkan warna baru Matte Green yang dipadukan dengan Metallic Black. Grafisnya juga diperbarui dengan konsep garis minimalis yang memberi kesan elegan.

“Yamaha kembali membuka awal tahun dengan semangat baru dan optimisme yang besar untuk menggairahkan pasar skutik premium tanah air melalui peluncuran varian warna-warna baru. Kali ini giliran LEXI LX 155 yang mendapat sentuhan pembaruan warna dan juga grafis, sehingga membuat tampilan motor menjadi terlihat lebih premium, modern dan juga atraktif,” ujar Rifki Maulana, Manager Public Relation, YRA & Community, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. (YIMM).

Secara teknis, LEXI LX 155 tetap mengandalkan mesin Blue Core 155 cc generasi terbaru berteknologi VVA yang mampu menghasilkan tenaga 11,3 kW pada 8.000 rpm dan torsi 14,2 Nm pada 6.500 rpm. Fitur pendukung seperti Stop & Start System, Smart Motor Generator, ABS pada varian tertentu, hingga konektivitas Y-Connect tetap dipertahankan.

Yamaha LEXI LX 155 dipasarkan dalam tiga varian dengan harga mulai Rp 27,05 juta hingga Rp 31,7 juta (OTR Jakarta). (*) 

 

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Beli Honda New Vario 125 Dapat Gembok Merah Anti Maling, Bikin Pencuri Motor Kesulitan

#2

Biaya Perpanjangan SIM C Tahun 2026, Segini Total yang Harus Dibayar

#3

Benarkah Opsen Pajak Naikkan Harga Motor? Ini Penjelasan Main Dealer Honda

#4

WMS Luncurkan All New Honda Vario 125 di Jakarta–Tangerang, Ini Harganya

#5

Promo Honda Vario 125 Model Lama, Diskon Hingga Rp 1,2 Juta

Terbaru

Sport| 3 jam yang lalu

Ban Zeneos Dukung Aktivitas Bermotor di Sirkuit Mandalika

Kolaborasi ini ditujukan untuk menunjang kelancaran operasional sekaligus menghadirkan pengalaman berkendara di lintasan sirkuit yang dapat dinikmati masyarakat.

Berita| 6 jam yang lalu

Belum Wajib, Tapi Rem ABS Diproyeksikan Jadi Standar Motor di Indonesia

Kemenhub mendukung penggunaan rem ABS pada sepeda motor demi keselamatan. Wacana ABS wajib untuk semua motor di Indonesia kian menguat.

Berita| 8 jam yang lalu

Berita Populer: Honda Vario 125, SIM C 2026, dan Pajak Motor

Deretan berita motor terhangat pekan ini di Otorider.com, mulai dari peluncuran All New Honda Vario 125 hingga pembahasan aturan pajak kendaraan bermotor.

Berita| 22 jam yang lalu

Kembaran Mio Soul GT Miliki Tiga Warna Baru, Rp 24 Jutaan

Yamaha Ego Avantiz, kembaran Yamaha Mio Soul GT yang stop produksi pada 2022 di Indonesia, mendapatkan tiga warna baru di Malaysia.

Berita| 23 jam yang lalu

Beli All New Honda Vario 125 Inden Berapa Lama? Ini Penjelasan Resmi WMS

All New Honda Vario 125 mencatatkan penjualan hampir 3.000 unit di Jakarta–Tangerang. Inden terjadi pada warna tertentu dengan masa tunggu sekitar dua minggu hingga satu bulan menurut WMS.

Beranda Trending Motor Listrik