Motor Listrik Paling Murah di IIMS 2025, Cuma Rp8,5 Juta

Dipublikasikan : Selasa, 18 Februari 2025 15:45

Dibanderol dengan harga mulai dari Rp8,5 juta (off the road) hingga Rp13,9 juta (on the road), United Avand SC121 dan SC122 menjadi pilihan menarik.

Motor Listrik Paling Murah di IIMS 2025, Cuma Rp8,5 Juta
United SC121 dan SC122. (Foto : Otorider/Gemilang Isromi Nuar)
United SC121 dan SC122. (Foto : Otorider/Gemilang Isromi Nuar)

OTORIDER - Pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, berbagai produsen sepeda motor berlomba menghadirkan produk terbaik mereka dengan harga kompetitif. Salah satu yang menarik perhatian adalah United Avand SC121 dan SC122, motor listrik dengan harga terjangkau di bawah Rp14 juta.

Harga United Avand SC121 dan SC122

United menghadirkan Avand SC121 dengan harga mulai Rp8,5 juta untuk status off the road dan Rp13,5 juta untuk on the road. Sementara itu, Avand SC122 dibanderol Rp8,9 juta untuk off the road dan Rp13,9 juta untuk on the road.

Desain dan Performa

Kedua model ini memiliki desain yang hampir serupa, dengan perbedaan pada lampu utama. Avand SC121 menggunakan lampu berbentuk persegi panjang, sedangkan Avand SC122 memiliki lampu bulat.

Dari segi performa, motor listrik ini dibekali Hub Drive 1200 Watt, yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 2.300 Watt (3,08 Tk) dengan kecepatan tertinggi 60 km/jam. Sumber tenaga berasal dari baterai Sealed Lead Acid (SLA) 72V 20Ah dengan kapasitas 1,4 kWh, yang mampu menempuh jarak hingga 60 km dalam sekali pengisian daya.

Fitur Canggih untuk Keamanan dan Kenyamanan

United Avand SC121 dan SC122 hadir dengan berbagai fitur inovatif, di antaranya:
Anti-Rollback – Mencegah motor mundur saat berhenti di tanjakan.
Cruise Control – Memungkinkan motor melaju dengan kecepatan konstan tanpa perlu terus-menerus menekan throttle.
Power Cut Off – Mesin otomatis mati dalam tiga kondisi: saat pengereman penuh, standar samping diturunkan, atau saat pengisian daya berlangsung.

Ketersediaan Unit di IIMS 2025

Selain itu di IIMS 2025, United memastikan bahwa motor listrik ini tersedia dalam stok bagi para calon pembeli yang tertarik. “Bagi yang membeli sekarang, unit motornya tersedia,” ujar salah satu tenaga penjual kepada Otorider.

Dengan harga terjangkau, fitur lengkap, serta teknologi ramah lingkungan, United Avand SC121 dan SC122 menjadi pilihan menarik bagi masyarakat yang ingin beralih ke kendaraan listrik. (*)

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Mutasi Kendaraan ke Jawa Barat Resmi Bebas Pajak, Begini Cara Urusnya!

Terbaru

Sport | 15 jam yang lalu

Pembalap Indonesia Kuasai Kelas AP250 di Seri Pembuka ARRC 2025

Seri pembuka ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC) 2025 digelar akhir pekan lalu di Buriram, Thailand (25-27/4).

Berita | 17 jam yang lalu

80 ribu Peserta Ikuti Tekiro Mechanic Competition 2025

Kontes mekanik garapan PT Altama Surya Anugerah melalui brand Tekiro kembali digelar pada 26–27 April 2025 di Kantor Pusat Tekiro, Jakarta.

Berita | 20 jam yang lalu

10 Tahun Beredar, Yuk Kenali Tiga Generasi Yamaha NMax

Yamaha NMax sudah beredar selama 10 tahun di Indonesia. Sudah ada tiga generasi dari skuter matik premium ini yang dipasarkan bukan hanya di Indonesia, tapi juga pasar global.

Sport | 22 jam yang lalu

Marc Marquez Bingung Bisa Jatuh di Jerez, Aleix Kena Penalti

Meski sempat menjuarai sesi Sprint Race di hari Sabtu (26/4), namun 'kutukan' trek di Spanyol ini masih menghantui Marc Marquez.

Sport | 1 hari yang lalu

Alex Marquez Mengaku Gugup Hadapi MotoGP Jerez 2025

Alex finish di urutan kedua, tepat di antara dua pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez s

Beranda Trending Motor Listrik