Seri Terakhir MotoGP 2019: Starting Grid Depan Diisi 3 Pabrikan Berbeda

Dipublikasikan : Minggu, 17 November 2019 06:00
Penulis : Thio Pahlevi

Pembalap tim Petronas Yamaha, Fabio Quartararo raih pole position dalam seri terakhir MotoGP musim 2019.

Seri Terakhir MotoGP 2019: Starting Grid Depan Diisi 3 Pabrikan Berbeda

Pembalap tim Petronas Yamaha, Fabio Quartararo raih pole position dalam seri terakhir MotoGP musim 2019. Digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Quartararo berhasil mencatatkan waktu 1 menit 29,978 detik.

Pemilik gelar Rookie of the Year ini diikuti oleh pembalap Repsol Honda, Marc Marquez di posisi start kedua dan Jack Miller dari tim Pramac Ducati di tempat ketiga. Keduanya masing-masing berselisih 0,032 detik dan 0,108 detik dari Quartararo.

Posisi terdepan dalam sesi kualifikasi MotoGP Valencia ini menjadi raihan yang keenam kalinya bagi Quartararo selama musim balap 2019. Sebelumnya, ia juga berhasil meraih pole position, antara lain di Malaysia, Thailand, dan Jerez.

 

Sementara itu, setelah penampilan gemilang di MotoGP Malaysia beberapa pekan lalu, Valentino Rossi akan memulai balap dari posisi ke-12 dalam balapan esok hari (17/11). Pun demikian halnya, penghuni klasmen kedua MotoGP, Andrea Dovizioso hanya mampu mengawali balap dari posisi keenam dengan selisih waktu 0,533 detik.

Di lain sisi, Jorge Lorenzo tak banyak menunjukkan perubahan performanya. Pembalap Repsol Honda yang memutuskan pensiun setelah seri terakhir MotoGP Valencia ini hanya bisa mengamankan posisi start ke-16.

Hasil lengkap kualifikasi MotoGP Valencia 2019:

1.  Fabio Quartararo    FRA    Petronas Yamaha (YZR-M1)    1'29.978 detik
2.  Marc Marquez        SPA    Repsol Honda (RC213V)           +0.032 detik
3.  Jack Miller              AUS    Pramac Ducati (GP19)              +0.108 detik
4.  Maverick Viñales    SPA    Monster Yamaha (YZR-M1)       +0.200 detik
5.  Franco Morbidelli    ITA    Petronas Yamaha (YZR-M1)       +0.471 detik
6.  Andrea Dovizioso    ITA    Ducati Team (GP19)                   +0.533 detik
7.  Joan Mir                 SPA    Suzuki Ecstar (GSX-RR)            +0.595 detik 
8.  Alex Rins                SPA    Suzuki Ecstar (GSX-RR)           +0.617 detik
9.  Cal Crutchlow        GBR    LCR Honda (RC213V)              +0.748 detik
10. Danilo Petrucci      ITA    Ducati Team (GP19)                   +0.793 detik

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Terungkap! Ini Alasan Tenaga Yamaha Gear Ultima Hybrid Lebih Kecil dari Gear 125

#2

Dari Belanja hingga Nanjak, Ini Kesan Test Ride Yamaha Gear Ultima Hybrid

#3

April 2025, Segini Harga Terbaru Honda Vario 125 dan Vario 160

#4

Mengenal Microsleep, Bahaya di Jalan Tanpa Disadari

#5

Jelang GP Qatar, Quartararo Tak Ingin Ada Ubahan di Motornya

Terbaru

Berita | 1 jam yang lalu

Bulan April 2025, Bensin Mobil Gasoline 92 Dijual Rp 12.900 Per Liter

Berbeda dengan kebanyakan perusahaan minyak swasta yang mengincar pasar kota besar, perusahaan BBM Mobil justru membuka SPBU di wilayah pedesaan atau pinggiran kota.

Berita | 2 jam yang lalu

Royal Enfield Catat Rekor Penjualan Tertinggi Sepanjang Masa

Performa luar biasa ini diklaim didorong oleh permintaan yang konsisten terhadap produk-produk andalan dan beragam, baik di pasar domestik maupun internasional.

Berita | 3 jam yang lalu

CFMoto Bikin Merek Baru CFLite, Motornya Sudah Dijual di Indonesia

Sejak akhir tahun lalu pabrikan motor asal Cina, CFMoto mengeluarkan sub brand baru mereka yakni CFLite. Seperti apa motornya?

Berita | 4 jam yang lalu

Ducati Panigale V4 Lamborghini, Hasil Kolaborasi Dua Pabrikan Eksotik Italia

Dua merek ikonik Italia, berkolaborasi menciptakan kreasi unggulan khas, yang akan menggabungkan beragam nilai-nilainya.

Berita | 5 jam yang lalu

Disita KPK, Motor Royal Enfield Ridwan Kamil Ternyata Bernilai Rp 78 Juta

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita motor Royal Enfield Classic 500 milik Ridwan Kamil yang diduga terkait kasus korupsi

Beranda Trending Motor Listrik