NGK MotoDX Direkomendasikan Jadi Busi Resmi Gelaran PON Papua 2021

Dipublikasikan : Jumat, 8 Oktober 2021 08:00
Penulis : Thio Pahlevi

Menyambut gelaran balap motor di PON XX Papua pada 6-9 Oktober 2021, IMI merekomendasikan NGK MotoDX sebagai busi resmi yang akan digunakan pada ajang tersebut.

NGK MotoDX Direkomendasikan Jadi Busi Resmi Gelaran PON Papua 2021

NGK MotoDX merupakan produk teranyar yang diluncurkan oleh PT NGK Busi Indonesia beberapa waktu lalu. Menyambut gelaran balap motor di PON XX Papua pada 6-9 Oktober 2021, Ikatan Motor Indonesia (IMI) selaku pihak yang memfasilitasi industri olahraga otomotif nasional pun merekomendasikan NGK MotoDX sebagai busi resmi yang akan digunakan pada ajang tersebut.

NGK MotoDX sendiri telah diluncurkan di Jepang pada 2019 lalu. Selanjutnya, busi ini mulai dipasarkan secara resmi di Tanah Air pada awal April 2021. Kabarnya, pemilihan busi NGK MotoDX ini tak lepas dari pantauan Haji Eddy Saputra selaku Direktur Sepeda Motor & Offroad IMI Pusat.

   Baca Juga: Bedah Spek Mesin Yamaha Aerox 155 dan Honda Vario 150, Mending Mana?

Busi NGK MotoDX diklaim diciptakan secara khusus oleh NGK Spark Plugs bagi pecinta roda dua yang menginginkan performa lebih dari motor mereka. Hal tersebut pun turut dijelaskan oleh Ardhieta Wicaksana sebagai Marketing Manager PT NGK Busi Indonesia.

"Benar sekali untuk NGK MotoDX ini sangat istimewa, karena desain dan material yang digunakan busi ini difokuskan untuk optimalisasi pembakaran dan peningkatan performa mesin. Tentunya event PON XX kali ini bisa jadi ajang pembuktian kemampuan fitur elektroda ground D-Shape & centre electrode dengan logam mulia eksotis Ruthenium yang sangat langka di NGK MotoDX untuk mendongkrak performa Yamaha MX King yang akan dilombakan,"ujar Ardhieta.

   Baca Juga: GALERI: Can-Am Spyder, Motor Roda Tiga Bermesin 1.300 cc

Sementara itu, Haji Eddy Saputra turut memberikan pernyataannya terkait pemilihan busi NGK MotoDX. "Kami memilih komponen pendukung yang berkualitas tinggi dan dapat diandalkan agar gelaran cabor balap motor PON XX dapat berjalan lancar agar para atlet dapat memacu motor mereka secara maksimal untuk meraih medali emas," ucapnya.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Pelonggaran TKDN, Apakah Harga Motor Listrik Akan Naik?

#2

Yamaha Gear Ultima 125 Hadir dengan Behel Belakang Baru, Terbuat dari Apa?

#3

Optimisme Moeldoko Tak Sejalan dengan Realita Penjualan Motor Listrik

#4

Daftar Harga Motor Bebek Honda April 2025 Naik, Ini Rinciannya

#5

Mutasi Kendaraan ke Jawa Barat Resmi Bebas Pajak, Begini Cara Urusnya!

Terbaru

Berita | 59 menit yang lalu

Seru! BMW Motorrad GS Race Indonesia 2025 Seri Yogyakarta Sukses Digelar

BMW Motorrad Indonesia sukses menggelar seri ketiga event BMW Motorrad Indonesia GS Race di Kulon Progo, Yogyakarta pada akhir pekan lalu.

Berita | 2 jam yang lalu

BMW Motorrad GS Race Yogyakarta 2025 Siapkan 8 Rintangan, Apa Saja?

Pada seri ketiga, terdapat empat kelas yang dibuka. Di antaranya adalah G 310 GS, Big Bike, Kartini, dan Free for All (FFA).

Berita | 3 jam yang lalu

Begini Cara Wahana Honda Transfer Ilmu ke Siswa SMK

Industri sepeda motor di Indonesia terus bergerak dinamis. Sejumlah teknologi dan fitur terbaru kerap disematkan pada model-model baru yang beredar di Indonesia. Termasuk di motor Honda.

Berita | 4 jam yang lalu

Otomotif Pekan Ini: Yamaha Gear Ultima, Harga Motor Listrik hingga Mutasi Kendaraan Gratis di Jabar

Dunia otomotif roda dua terus bergerak dinamis dengan isu-isu yang menarik. Deretan berita berikut merupakan yang paling banyak dibaca oleh pengunjung Otorider.com

Komunitas | 5 jam yang lalu

Adoraiders, Komunitas Resmi Pengguna Motor Listrik Adora Resmi Diperkenalkan

Adoraiders diharapkan menjadi bagian dari strategi pemasaran berbasis komunitas, dengan mengandalkan kekuatan cerita dan pengalaman.

Beranda Trending Motor Listrik