Francesco Bagnaia berhasil keluar sebagai juara dalam Race utama MotoGP Mugello, Italia pada Minggu (11/6). Dalam seri ini, pembalap Ducati Lenovo tersebut juga mampu mengamankan pole position pada sesi kualifikasi dan memenangkan balap Sprint. Lantas, bagaimana posisi klasemen serta perolehan poin sementara perebutan gelar juara dunia MotoGP 2023?
Berbekal hasil impresif dalam balapan kemarin, Bagnaia kian kokoh di puncak klasemen. Pembalap bernomor 1 itu kini mengumpulkan total 131 poin. Ia unggul 21 poin dengan pembalap Mooney VR46, Marco Bezzecchi yang berada di urutan ke-2. Sedangkan, posisi ke-3 dihuni oleh Jorge Martin bersama Pramac Ducati.
Baca Juga: Hasil MotoGP Mugello, Italia 2023: Ducati Mendominasi!
Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli sama-sama naik satu peringkat. Sedangkan, Aleix Espargaro naik dua tingkat ke posisi 9. Di sisi lain, Enea Bastianini melesat tujuh peringkat ke urutan 20 berbekal 8 poin.
Baca Juga: Update Harga Terbaru Honda Vario 125 dan Vario 160 per Juni 2023
Adapun para pembalap yang turun satu peringkat terdiri dari Alex Rins, Alex Marquez, Miguel Oliveira, Joan Mir, dan Raul Fernandez. Sementara, Maverick Vinales turun dua peringkat ke posisi 10.
Berikut tabel klasemen serta perolehan poin sementara MotoGP 2023 usai seri Mugello, Italia:
1. Francesco Bagnaia (ITA) Ducati Lenovo (GP23) 131 poin
2. Marco Bezzecchi (ITA) Mooney VR46 Ducati (GP22) 110 poin (-21)
3. Jorge Martin (SPA) Pramac Ducati (GP23) 107 poin (-24)
4. Brad Binder (RSA) Red Bull KTM (RC16) 92 poin (-39)
5. Johann Zarco (FRA) Pramac Ducati (GP23) 88 poin (-43)
6. Luca Marini (ITA) Mooney VR46 Ducati (GP22) 72 poin (-59)
7. Jack Miller (AUS) Red Bull KTM (RC16) 62 poin (-69)
8. Fabio Quartararo (FRA) Monster Energy Yamaha (YZR-M1) 54 poin (-77)
9. Aleix Espargaro (SPA) Aprilia Racing (RS-GP23) 54 poin (-77)
10. Maverick Vinales (SPA) Aprilia Racing (RS-GP23) 53 poin (-78)
11. Alex Rins (SPA) LCR Honda (RC213V) 47 poin (-84)
12. Franco Morbidelli (ITA) Monster Energy Yamaha (YZR-M1) 46 poin (-85)
13. Alex Marquez (SPA) Gresini Racing (GP22) 41 poin (-90)
14. Augusto Fernandez (SPA) Tech3 GASGAS (RC16) 31 poin (-100)
15. Fabio di Giannantonio (ITA) Gresini Racing (GP22) 27 poin (-104)
16. Takaaki Nakagami (JPN) LCR Honda (RC213V) 24 poin (-107)
17. Miguel Oliveira (POR) RNF Aprilia (RS-GP22) 21 poin (-110)
18. Marc Marquez (SPA) Repsol Honda (RC213V) 15 poin (-116)
19. Dani Pedrosa (SPA) KTM Test Rider (RC16) 13 poin (-118)
20. Enea Bastianini (ITA) Ducati Lenovo (GP23) 8 poin (-123)
21. Jonas Folger (GER) Tech3 GASGAS (RC16) 7 poin (-124)
22. Michele Pirro (ITA) Aruba.it Ducati (GP23) 5 poin (-126)
23. Danilo Petrucci (ITA) Ducati Lenovo (GP23) 5 poin (-126)
24. Joan Mir (SPA) Repsol Honda (RC213V) 5 poin (-126)
25. Lorenzo Savadori (ITA) Aprilia Factory (RS-GP23) 4 poin (-127)
26. Raul Fernandez (SPA) RNF Aprilia (RS-GP22) 3 poin (-128)
27. Stefan Bradl (GER) Repsol Honda (RC213V) 2 poin (-129)
28. Iker Lecuona (SPA) Repsol Honda (RC213V) 0 poin (-131)