OTORIDER – Tim Honda yang berkolaborasi dengan perusahaan oli asal Spanyol, Repsol akan mengumumkan skuad MotoGP 2024 pada 13 Februari mendatang di Madrid, Spanyol. Tentu, setelah 12 musim, publik terbiasa melihat Marc Marquez tampil sebagai salah satu andalan tim Repsol Honda. Namun, tentunya tahun ini akan berbeda.
Baby Alien, julukan Marquez, tak lagi memperkuat tim Repsol Honda. Karena, ia telah bergabung dengan Gresini Racing Ducati. Di MotoGP 2024, Joan Mir dan Luca Marini bakal memperkuat tim tersebut. Luca Marini, yang baru bergabung di tahun ini merupakan adik dari Valentino Rossi. Rossi sendiri pernah menorehkan kesuksesan bersama Honda beberapa tahun silam.
Honda sudah mengikuti lebih dari 400 balapan serta meraih 180 kemenangan, 447 podium, 187 pole position, dan 195 fastest lap selama 30 tahun berkiprah di ajang MotoGP. Total ada enam pembalap yang mengunci gelar juara dunia bersama Honda, yaitu Marc Marquez (6x), Mick Doohan (4x), Valentino Rossi (2x), dan Alex Criville, Nicky Hayden serta Casey Stoner.
Sementara itu, seperti diberitakan Speedweek, Red Bull tak lagi tampak pada fairing motor Honda RC213V tahun ini, begitu pun produk minuman energi lainnya. (*)