Usai Libur Lebaran, Periksa Beberapa Bagian Ini Sebelum Motor Dipakai

Dipublikasikan : Sabtu, 6 Mei 2023 12:30
Penulis : Ruslan Abdul Gani

Namun, sebelum menggunakan motor ada beberapa hal yang perlu diperhatikan terlebih dahulu.

Usai Libur Lebaran, Periksa Beberapa Bagian Ini Sebelum Motor Dipakai

Libur Lebaran sudah selesai dan masyarakat kembali melakukan aktivitas seperti biasanya. Motor yang ditinggal mudik pun dinyalakan kembali untuk menemani mobiltas sehari-hari.

Namun, sebelum menggunakan motor ada beberapa hal yang perlu diperhatikan terlebih dahulu. Soalnya, motor yang ditinggal lama berbeda dengan dipakai untuk harian. 

   Baca Juga: Usai Libur Lebaran, Cek Kondisi Filter Udara Motor Pakai Cara Ini

Jayadi selaku Pemilik Bengkel Jaya Speed menjelaskan motor yang habis ditinggal lama harus dicek. "Pertama cek kondisi aki terlebih dahulu, kalau ada yang melepasnya sebelum berangkat mudik, pasang lagi," ujar Jayadi kepada OtoRider di Cijantung, Jakarta Timur.

Setelah aki terpasang, lakukan pengecekan bahan bakar. Bisa dari indikator terlebih dahulu. "Jika pada indikator bensin kelihatan sedikit, sebaiknya cek dulu di tangkinya. Kalau masih banyak, boleh langsung menyalakan motor," ucap Jayadi.

   Baca Juga: Biar Tidak Korsleting, Begini Cara Merawat Sekring di Motor

Pasalnya, jika bahan bakar sampai habis dan motor terpaksa dinyalakan, maka bisa berisiko merusak komponen. "Rotak di fuel pump yang ada di motor injeksi bisa rusak, karena menyedot kotoran. Kalau motor masih karburator sih aman saja," jelasnya.

Lebih lanjut, periksa kondisi tekanan angin pada ban. Biasanya akan berkurang jika ditinggal lama. "Sebelum motor dipakai jalan, cek dulu kondisi tekanan angin ban, bisa bahaya pakai ban kempes," terangnya.

Tag
Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Ikuti Channel kami pada tombol dibawah ini.
Telah hadir! Yuk download aplikasi Otorider sekarang juga!
Google Play

Trending

#1

Jangan Khawatir! Bengkel AHASS di Jakarta dan Tangerang Tetap Buka Selama Libur Lebaran

#2

Rayakan Ramadan, ZuttoRide Indonesia Tawarkan Harga Spesial

#3

Suzuki GSX-R150 2025 Dirilis Diam-Diam, Harga Mulai Rp 35 Jutaan

#4

Mengenal Empat Model Honda Beat 2025, Harga Mulai Rp 18,53 juta

#5

Begini Tampang Baru Suzuki GSX-S150 2025, Harga Rp 32 Jutaan

Terbaru

Berita | 11 jam yang lalu

Honda G Concept, Awal Mula Pengembangan Motor Dengan Rangka eSAF

Rangka eSAF (Enhanced Smart Architecture Frame) saat ini menjadi andalan beragam skuter matik Honda.

Sport | 13 jam yang lalu

Alex Márquez Lagi Santai MenikmatiPuncak Klasemen MotoGP 2025

Meskipun posisinya masih rawan tergeser, Alex mengungkapkan kebahagiaannya atas prestasi ini dan berharap dapat terus mempertahankan performanya.

Berita | 15 jam yang lalu

Perang Moge Adventure Touring 1.000 Cc, Ada Apa Saja di Pasar Indonesia?

PT JLM Auto Indonesia selaku distributor resmi Harley-Davidson di Indonesia mengumumkan untuk merevisi harga jual moge penjelajah mereka, Pan America Special.

Tips & Modifikasi | 17 jam yang lalu

Tips Merawat Motor Usai Dipakai Perjalanan Jauh

Merawat motor setelah perjalanan jauh sangat penting untuk menjaga performa dan umur panjang kendaraan.

Berita | 1 hari yang lalu

Mengenal Empat Model Honda Beat 2025, Harga Mulai Rp 18,53 juta

Tahun lalu PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan All New Honda BeAT series terbaru melalui sentuhan desain compact teranyar dan beragam fitur canggih.

Beranda Trending Motor Listrik