Lorenzo Cedera Bahu, Bagaimana Performanya di Motegi?
Lorenzo cedera ketika melakukan latihan pada Sabtu (3/9) lalu. Dikabarkan ia mengalami cedera bahu. Apakah akan berpengaruh pada performanya di Motegi nanti?
Jorge Lorenzo dikabarkan mengalami cidera pada bahu kanannya. Menurut Motocuatro, penyebab cedera pada bahu adalah karena Lorenzo terjatuh saat melakukan latihan pada Sabtu (3/10) lalu. JL99 terjatuh ketika latihan menggunakan minibike. Hal ini terungkap karena Lorenzo yang langsung datang ke rumah sakit di Barcelona.
Padahal Lorenzo baru saja memangkas 14 poin dari rekan setimnya, Valentino Rossi. Cedera ini dialami pada bahu kiri, di mana ia pernah mengalami dua kali patah tulang selangka pada 2013 lalu. Kecelakaan saat latihan ini hanya beberapa hari setelah Marc Marquez Patah Tangan dan terluka pada tulang metacarpal (pergelangan tangan).
Lantas bagaimana kondisi Lorenzo? Memang tidak ada keterangan resmi mengenai kejadian ini. Namun Lorenzo baru saja bercuit melalui akun twitter resminya dan menyebut akan teta balap di seri MotoGP berikutnya di Jepang, akhir pekan ini.
"Kami sudah di Dubai dan sekarang akan boarding menuju Narita. Untuk mereka yang bertanya, bahuku baik-baik saja. Aku akan tetap balap di Motegi tanpa masalah besar," demikian komentar X-Fuera. Semoga saja cedera tak berpengaruh pada performanya dan Lorenzo masih bisa bertarung untuk gelar juara dunia. (otorider.com)