Video : Honda CRF1000L Africa Twin
Mau lihat bagaimana aksi Honda CRF1000L Africa Twin melibas medan off-road? Yuk lihat videonya.
Honda akhirnya resmi menghadirkan produk massal bagi penggila garuk tanah, yakni Honda CRF1000L Africa Twin. CRF1000L hadir sebagai penanda lahirnya kembali logo Africa Twin yang 12 tahun tertempel pada Honda XRV750.
CRF1000L dibekali mesin dua silinder berkapasitas 998 cc, berfitur Unicam, 4 katup dengan crankshaft 270 derajat dan mengandalkan frame steel cradle. Berbekal mesin tersebut Honda mengklaim motor ini mampu menyemburkan tenaga maksimal 98 hp pada 7.500 rpm serta torsi sebesar 98 Nm pada 6.000 rpm.
Honda juga memberikan pilihan transmisi lainnya yakni Dual Clutch Transmission (DCT) guna mengoptimalkan motor ini melahap jalur offroad. Dengan DCT pengendara dapat mengubah gigi menggunakan paddle di setang dan ada dua mode otomatik yang berbeda.
Mau lihat bagaimana Honda CRF1000L Africa Twin ini melahap medan off-road? Yuk kita lihat videonya. (otorider.com)