TVS – BMW Siap Hadirkan Sport Full Fairing Terbaru di India, Apakah di Indonesia Juga?
Hasil kolaborasi produsen motor India, TVS dengan BMW Motorrad telah menghasilkan naked bike G 310R. Tak berhenti sampai di situ, kabarnya keduanya berlanjut dalam proyek kerjasama baru.
Hasil kolaborasi produsen motor India, TVS dengan BMW Motorrad telah menghasilkan naked bike G 310R. Tak berhenti sampai di situ, kabarnya keduanya berlanjut dalam proyek kerjasama dengan mengembangkan jenis sport full fairing.
TVS-BMW U69, demikian prediksi nama motor baru itu, kemungkinan akan hadir di Auto Expo India pada bulan Febuari mendatang. Maka artinya saat ini motor yang banyak ditunggu oleh riders yang penasaran sudah dalam tahap final proses pengembangannya, setidaknya itulah yang dilansir dari Motoroids.
Versi full fairing ini akan punya mesin yang sama dengan BMW G 310 R yang merupakan naked bike. Namun akan ada beberapa penyesuaian mengikuti karakter U69 yang berkarakter sport tulen. Mesinnya hanya satu silinder berkapasitas 313 cc DOHC. Dilengkapi sistem pendingan berupa radiator. Dan tentu sudah bersistem injeksi untuk urusan pengabut bahan bakarnya. Kabarnya lagi mesin itu dapat menghasilkan tenaga 34 dk di 9,500 Rpm dan torsinya 28 Nm.
TVS di Indonesia sendiri kabarnya dalam waktu dekat akan meluncurkan motor baru yang bergenre sport. Apakah U69 yang akan diluncurkan di Indonesia? Atau model lain? Penasaran, ya? (otorider.com)