Tiga Motor Honda di Bawah Rp 15 Juta, Sarana Transportasi Murah Meriah
Berikut ini pilihan motor Honda di bawah Rp 15 juta. Bisa sebagai sarana transportasi murah meriah.
Transportasi murah meriah bisa diperoleh dengan menggunakan motor. Tidak terbantahkan kalau tunggangan roda dua memiliki efisiensi bahan bakar yang baik.
Terlebih lagi kalau harga motor itu juga terjangkau di kalangan masyarakat menengah ke bawah. Bisa dipakai untuk kalangan pelajar yang sudah memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) dan juga kalangan pekerja muda.
Nah, di antara merek motor yang sudah mendunia, Honda ternyata masih memiliki motor-motor dengan harga sangat terjangkau. Keunggulan dari motor-motor tersebut selain harganya murah, secara performa dan ketangguhan mesin juga sudah teruji di pasar.
Berikut tiga motor Honda yang masih memiliki harga di bawah Rp 15 juta yang diambil dari data PT. Astra Honda Motor (AHM) selaku Agen Pemegang Merek Honda di Tanah Air.
1. Honda Revo Fit Rp 13,625 juta
2. BeAT Pop CW Rp 14,725 juta
3. BeAT Pop CBS Rp 14,925 juta
Keterangan: Harga tersebut di atas berdasarkan On the Road DKI Jakarta dan sekitarnya yang ditayangkan pada tanggal 7 Maret 2018. Harga tidak mengikat dan sewaktu waktu dapat berubah.