7 Hal yang Harus Anda Ketahui Sebelum Start MotoGP Motegi 2019
Motegi kerap jadi arena pertarungan sengit sekaligus menyimpan cerita seru dalam kancah premier class.
Marc Marquez memastikan dirinya start dari urutan terdepan di MotoGP Motegi, Jepang (20/10). Motegi sendiri kerap jadi arena pertarungan sengit sekaligus menyimpan cerita seru dalam kancah premier class.
Mengutip sumber di motogp.com, berikut adalah beberapa hal menarik sebelum Anda menyaksikan MotoGP Motegi.
1. Marc Marquez meraih pole position pertama kalinya di kelas MotoGP adalah di seri Motegi. Marquez juga tercatat selalu mendapat pole position setidaknya sekali di setiap sirkuit dalam premier class, totalnya ada 20 sirkuit.
2. Grid terdepan yang diraih Marquez di Motegi kali ini merupakan pole position ke-62 dalam karirnya di kelas MotoGP yang sudah terhitung 124 kali start.
3. Start dari grid kedua yang diraih Franco Morbidelli dalam MotoGP Motegi kali ini merupakan pencapaian terbaiknya saat sesi kualifikasi. Pencapaian kualifikasi terbaiknya sebelum di Motegi adalah start dari posisi ketiga di Jerez pada Mei lalu.
4. Melengkapi dominasi Petronas Yamaha di grid terdepan adalah Fabio Quartararo di grid ketiga. Sejak pencapainnya di front row pada seri Jerez, Quartararo melewatkan start 3 besar hanya di Le Mans, Brno dan Silverstone. Memang layak jadi Rookie of The Year, bukan?
5. Valentino Rossi akan start dari posisi 10 di seri Motegi kali ini. Tercatat dalam 20 balapannya di Motegi, kali ini ketiga kalinya ia tak start dari 3 baris terdepan.
6. Danilo Petruci yang memaksimalkan dirinya saat sesi kualifikasi mendapat hasil start dari posisi 8. Hal ini tercatat sebagai pencapaian terbaik keduanya dalam kualifikasi seri Motegi. Tahun lalu ia start dari grid 15 di Motegi.
7. Peraih grid terdepan dalam seri Motegi 2018 yakni Andrea Dovizioso hari ini harus start dari posisi 7 di belakang Jack Miller. Andrea Dovizioso tercatat pernah 3 kali pole position di Motegi.