Dekati tim VR46, Yamaha Ditantang Miliki Motor Kompetitif
Masih setahun lagi kontrak dengan Ducati, tim VR46 didekati Yamaha agar menggunakan motornya dan menjadi tim satelit di MotoGP.

OTORIDER - Lin Jarvis, mantan bos Yamaha di MotoGP, mengajak tim VR46 menjadi tim satelit bagi Yamaha di MotoGP, mengingat kontrak antara tim asuhan Valentino Rossi itu dengan Ducati akan berakhir setahun lagi.
Manajer tim VR46, Alesio 'Uccio' Salucci, menyatakan bahwa pihaknya sungguh bangga didesak tim Yamaha untuk bergabung dengan skuad Garputala tersebut.
"Namun, kontrak dengan Ducati masih berlangsung hingga akhir tahun depan," kata Uccio. "Meski ke depannya tidak ada yang tahu, tetapi kami tertarik dengan motor yang kompetitif. Jika Yamaha memiliki motor lebih baik dari 2024 lalu, kami terbuka," katanya, seperti dilansir GPOne.com.
Dinilai arogan, Uccio pun memberikan alasannya, bahwa memang debut balap tim yang dibentuk pada 2023 lalu, awalnya tampak biasa saja, tetapi di pertengahan kondisi berubah, di mana kedua pembalap semakin kuat.
Pada awalnya Lucca Marini memang sempat sulit bersaing, karena kami pun agak kerepotan mengatur segala halnya dengan tim pabrikan.
Namun, segalanya membaik di mana Marco Bezzechi meraih podium dan menjadi Rookie of the Year.
Sementara Marini meraih posisi ke-4 selama dua kali. "Itu adalah pencapaian yang penting ujarku pada tim, " kata Uccio bangga. Kami harus menjadi protagonis, katanya. (*)